Sukses

Parenting

Mau Outdoor Maupun Indoor Pre Wedding, Hijab is OK (I)

Kabar baik bagi ladies berhijab yang akan melaksanakan pemotretan pre wedding bersama calon suami anda. Ladies tidak perlu bingung untuk menentukan lokasi pemotretan pre wedding hijab anda. All places are completely okay.

Outdoor atau indoor pre wedding, konsep formal maupun non formal, semua bisa fit dengan hijab yang ladies kenakan. Asal anda pandai-pandai saja memilih model hijab yang sesuai dengan lokasi pemotretan pre wedding.

Berikut ini adalah beberapa lokasi outdoor yang bagus untuk pemotretan pre wedding dengan kostum hijab yang terinspirasi dari sebuah situs milik seorang fotografer pre wedding, lukihermanto.com:

Pertama, pantai. Pemandangan alam dan langit yang indah di pantai dapat menjadi lokasi pre wedding yang tepat untuk anda. Note that, ladies bahwa sebaiknya anda memakai hijab yang terbuat dari kain yang menyerap keringat dengan model yang santai supaya anda tidak merasa kepanasan.

Kedua, sawah. Konsep santai pada pemotretan pre wedding di sawah dapat menjadi referensi bagi anda. Karena santai, maka kenakan hijab dengan model yang simpel. Hal ini senada dengan tips dari laman fotostudiosolo.wordpress.com, bahwa outdoor pre wedding sebaiknya memakai pakaian yang santai.

Ketiga, kebun raya. Spot kebun raya, seperti Kebun Raya Purwodadi juga dapat menjadi lokasi pemotretan outdoor pre wedding anda. Sama seperti sebelumnya, gunakan pakaian yang santai dan hijab dengan model yang simpel.

Oleh: Pravianti

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading