Sukses

Lifestyle

6 Film Inspiratif untuk Temukan Kata-kata Pernikahan [Part II]

Hari besar Anda tinggal sebentar lagi. Tetapi kalau Anda belum menemukan kata-kata yang tepat untuk pernikahan nanti, Anda wajib menonton film-film ini. Apa saja filmnya? Ini dia lanjutan dari bahasan film inspiratif untuk temukan kata-kata pernikahan versi Bidnessetc.com.

4. Love and Other Drugs
Anne Hateway dan Jake Gyllenhaal sukses bermain di sebuah film komedi romantis yang diangkat dari novel berjudul The Evolution of a Viagra Salesman. Sebuah kutipan terpopuler dari film ini yaitu, "Let’s just say in some alternate universe, there’s a couple just like us, okay? Only she’s healthy and he’s perfect. And their world is about how much they’re going to spend on vacation or who’s in a bad mood that day, or whether they feel guilty about having a cleaning lady. I don’t want to be those people. I want us. You. This".

5. The Proposal
Film yang dibintangi Sandra Bullock dan Ryan Reynolds ini mengisahkan cerita cinta yang berawal dari hubungan bos dan anak buah. Di dalam film ini, Anda bisa temukan cuplikan qoutes romatis berikut ini, "Now, you could imagine my disappointment when it suddenly dawned on me that the woman I love is about to be kicked out of the country. So Margaret, marry me, because I’d like to date you".

6. Friends with Benefits
Mila Kunis dan Justin Timberlake memainkan peran Dylan dan Jamie dalam sebuah film romatis yang disutradarai oleh Will Gluck. Film yang baru dirintis pada tahun 2011 lalu ini mempunyai satu percakapan menarik yaitu, "Dylan: I liked your eyes. Jamie: And your lips. Yeah, thought you might be a good kisser. Dylan: I am".

Oleh : Kustin Ayuwuragil D.

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading