Sukses

Beauty

Merokok sebagai Penyebab Kanker Serviks

Ladies, apakah Anda perokok? Sebaiknya jangan ya ladies, mengapa? Karena ternyata merokok dapat menyebabkan kanker servik. Meski secara umum penyebab kanker servik disebabkan oleh virus human papilloma atau HPV, namun, dengan Anda merokok Anda dapat meningkatkan resiko terkena kanker servik.

Melangsir dari cancerresearchuk.org, saat Anda merokok, Anda akan mengembangkan kanker serviks terutama kanker serviks sel skuamosa. Para peneliti telah menemukan zat berbahaya dalam rokok yang dapat menyebabkan kanker serviks.

Zat kimia tersebut adalah benzyrene yang berasal dari asap rokok. Zat kimia ini dapat merusak sel-sel pada lapisan serviks. Terdapat sel Langerhans pada lapisan sel serviks, sel ini secara khusus berfungsi untuk melawan penyakit. Namun sel-sel ini berubah fungsi setelah tercampur oleh zat kimia benzyrene dan tidak bekerja dengan baik pada Anda yang perokok.

Ladies, jika Anda merokok, membuat sel Langerhans kurang mampu dalam melawan virus yang berada pada leher rahim Anda dan juga tidak dapat melindungi sel-sel pada leher rahim dari perubahan genetika yang dapat menyebabkan kanker.

Dalam penelitian ditemukan resiko kanker serviks sel skuomosa meningkat sebesar 50% pada wanita yang merokok. Dalam penelitian lain juga menemukan bahwa sekitar 200 kasus kanker serviks pada tahun 2010 disebabkan oleh rokok.

Ladies, selalu ingat ya, jika Anda merokok Anda mungkin akan memiliki kanker serviks. Jika Anda tidak mau hal ini terjadi mulai sekarang Anda bisa menghindari rokok.

OLeh: M. S. Rizal

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading