Sukses

Parenting

Kurang Kasih Sayang Ibu, Anak Bisa Berisiko Besar Alami Obesitas

Jika kamu kira kegemukan atau bertambahnya berat badan hanya dipengaruhi oleh kebiasaan banyak makan dan kurang olahraga, kamu salah ladies. Ternyata ada banyak faktor yang memengaruhi risiko tubuh gemuk atau tidak, salah satunya adalah kasih sayang ibu.

Lho, kok bisa? Ternyata, hubunganmu dengan ibumu bisa menentukan apakah kamu lebih berisiko mengalami obesitas atau tidak. Sebuah penelitian dari Ohio State University meneliti data yang dikumpulkan dari ratusan anak dari berbagai tempat di Amerika Serikat.

Peneliti menemukan, lemahnya hubungan atau ikatan emosional antara ibu dan anak ternyata berhubungan erat dengan risiko obesitas pada anak saat anak tumbuh besar nanti. Dari penelitian ini diketahui bahwa lebih dari 25% anak-anak kecil yang memiliki hubungan buruk dengan ibunya ternyata mengalami kegemukan dan bahkan obesitas saat remaja.

Bandingkan dengan 13% anak-anak yang punya hubungan baik dengan ibunya, mereka memiliki berat badan yang cenderung ideal atau memiliki kenaikan berat badan stabil seiring perkembangan usia. Hal ini ternyata ada hubungannya dengan otak anak.

Peneliti mengatakan bahwa area di otak yang mengendalikan emosi dan tingkat stres merespon kurangnya rasa sayang sebagai bentuk tekanan sehingga anak merasa stres. Saat stres, area otak bagian pengendali nafsu makan mengalami gangguan, sehingga anak tak bisa mengendalikan keinginan makan berlebih.

Jadi, penting memberikan kasih sayang yang cukup untuk anakmu. Begitu juga kasih sayang ibu padamu. Kira-kira berat badanmu saat ini ada hubungannya dengan kasih sayang ibu, ladies?

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading