Sukses

Parenting

Prebiotik: Nutrisi Penting Bagi Kehamilan

Moms memasuki usia ke 23 masa kehamilan Anda dianjurkan untuk mulai menambah asupan prebiotik bagi Anda dan janin Anda. Dilansir dari laman bidankita.com, prebiotik tergolong dalam salah satu zat penting yang harus tercukupi porsinya dalam tubuh kita.

Prebiotik berasal dari jenis fruktoolgisakarida atau lebih dikenal dengan FOS. Prebiotik berfungsi untuk melindungi mukosa saluran pencernaan dari infeksi, menurunkan pH usus, menekan pertumbuhan bakteri patogen, menghasilkan vitamin K, mengaktifkan fungsi usus, maupun menstimulasi respon imun.

Selain itu, menurut laman tabloid-nakita.com, prebiotik juga dinilai dapat meningkatkan kekebalan tubuh melalui stimulasi sel-sel tertentu di usus dan mengurangi kadar kolesterol darah.

Namun perlu diketahui, tidak semua produk yang mengklaim dirinya memiliki kandungan probiotik cukup bermanfaat bagi tubuh. Karenanya dianjurkan untuk memeriksa label produk, jenis bakteri probiotik yang digunakan, dan jumlahnya atau anjuran penggunaan produk agar manfaat kesehatannya dapat dirasakan oleh tubuh.

Untuk ibu hamil usia 23 minggu dianjurkan mengonsumsi produk pangan alami prebiotik setiap hari ditambah produk probiotik berupa yoghurt 1-3 cangkir per hari.

Oleh : Maulisa

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading