Sukses

Parenting

Kebiasaan Baru Selama Hamil, Sendawa

Akhirnya Bunda tiba juga pada minggu ke – 36 ini. Momen ini sekaligus menjadi tanda bahwa Bunda telah genap menjalani kehamilan selama 9 bulan. Meski begitu, sebagian ibu hamil tak lantas melahirkan di minggu ini Bun.

Alih – alih mengharapkan kedatangan proses kontraksi yang menjadi pertanda proses persalinan, Bunda biasanya akan melakoni kebiasaan baru di minggu ini. Kebiasaan itu adalah sendawa.

Seperti yang dijelaskan oleh situs whattoexpect.com, janin yang memberikan tekanan kepada organ pencernaan membuat sistem cerna tubuh melambat. Hal itu lantas berujung pada masuknya angin yang diserap tubuh.

Nah, untuk mengatasi hal tersebut, jangan dipijat ataupun dikerok ya. Bunda hanya perlu mengatur ulang jadwal makan Bunda sehari – hari.

Jadi, jika Bunda terbiasa makan tiga kali sehari, maka ubah itu menjadi lima atau enam kali sehari. Nah, agar perut tetap nyaman meski sering makan, kurang porsi setiap kali makan.

Dengan mencerna makanan yang lebih sedikit, usus tidak akan kesulitan. Nah, itu tentunya dapat memperkecil kemungkinan masuknya angin, sekaligus menghentikan kebiasaan yang tidak nyaman itu.

Oleh: Marintan Widi Lestari

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading