Sukses

Parenting

Perutku Gatal

Bun, selamat ya sudah sampai di minggu ke-29 kehamilannya. Pada minggu ketiga trimester ketiga ini kira – kira kebiasaan baru apa yang Bunda sering lakukan? Selain belanja tentunya.

Well, Bunda mungkin tidak menyadarinya, tapi di minggu ini Bunda sering menggaruk – garuk perut Bunda. Benar kan? Menurut situs pregnant.thebump.com sebagian ibu hamil akan mengalami fenomena gatal – gatal di bagian perut buncit mereka.

Gatl – gatal tersebut bukan merupakan gejala alergi kok Bun. Melainkan, dampak dari semakin membesarnya perut Bunda di minggu ke-29 ini. Di situs yang sama dijelaskan bahwa perut yang semakin besar membuat jaringan kulit pada bagian tersebut menipis. Somehow itu menyebabkan gatal luar biasa.

Meski begitu, orang awam mempunyai teori sendiri tentang fenomena ini. Menurut mereka rasa gatal timbul akibat rambut pada janin mulai tumbuh lebat. Nah, rambut – rambut itulah yang membuat sang ibu yang mengandung mengalami gatal – gatal.

Oleh karena gatal – gatal yang timbul bukan dari alergi, so Bunda tidak perlu minum obat ya. Cukup oleskan minyak kayu putih maka rasa gatal akan mereda.

Oleh: Marintan Widi Lestari

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading