Sukses

Parenting

Ssst.. Gerakan Bayi Sudah Terasa!

Ladies, ini adalah minggu keduapuluh. Yang berarti bahwa inilah minggu pertama Anda bisa merasakan gerakan bayi Anda. Menurut mayoclinic.com, gerakan ini disebut “quickening”. Namun, bila Anda sudah pernah hamil sebelumnya, mungkin beberapa minggu lalu Anda sudah mulai bisa merasakan gerakannya.

Menurut babycenter.com,mdi minggu ini si kecil memiliki bobot 10.2 ons. Panjangnya mencapai 10 inchi dari kepala ke tumit. Bisa dibilang, sekarang dia berukuran sebesar pisang.

Karena tubuhnya sudah mulai panjang, ini adalah saat pertama kali dia harus melingkar. Sekarang kedua kakinya menekuk ke tubuhnya, sehingga susah untuk menentukan berapa panjang tubuhnya dengan pasti.

Di minggu ini, dia banyak menelan air ketuban. Hal ini bagus untuk melatih pencernaannya. Selain itu, dia juga memproduksi meconium, yaitu hasil pencernaan yang lengket dan berwarna hitam. Selama dalam kandungan meconium disimpan di usus, dan akan Anda keluar tubuh untuk pertama kali setelah bayi Anda menyusu untuk pertama kali pula. Bahkan, beberapa bayi mengeluarkan meconium ini saat mereka dilahirkan.

Karena sudah berada di separuh perjalanan, si kecil sekarang belajar untuk bernafas. Menurut parenting.com, dadanya naik turun seakan-akan dia sedang bernafas dengan menggunakan hidung.

Yang paling Anda tunggu-tunggu: alat kelamin sudah terbentuk dengan penuh. Pasti Anda sangat ingin melakukan pemeriksaan USG.

Oleh: Nastiti Primadyastuti

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading