Sukses

Parenting

Memenuhi Nutrisi Penting Semasa Hamil Dengan Konsumsi Cokelat

Ladies, apakah Anda termasuk penggemar cokelat? Jika iya, Anda boleh lebih berbahagia lagi karena ternyata cokelat memiliki berbagai manfaat selain sebagai penghilang stress saja. Memang seringnya cokelat dimakan ketika perasaan sedang suntuk karena rasa cokelat yang manis dan lumer di dalam mulut dapat memberikan ketenangan tersendiri.

Naturalnews.com menambahkan khasiat cokelat bagi wanita yaitu cokelat baik bagi kehamilan. Wah, ibu hamil memiliki satu alternatif menarik yang harus dimasukkan dalam daftar makanan sehat selama masa kehamilan nih.

Cokelat mengandung antioksidan baik yang bermanfaat bagi tubuh. Kudapan yang manis ini memang kaya akan flavonoid yang dipercaya mengandung antioksidan yang sangat potensial. Antioksidan dikenal baik untuk meningkatkan sistem imunitas.

Selain itu, antioksidan juga berguna untuk membantu tubuh memerangi sekl kanker serta baik untuk menjaga sistem kardiovaskular. Hmm, ibu hamil tampaknya wajib mengkonsumsi cukup cokelat untuk memenuhi kebutuhan antioksidan agar tubuh tetap dalam keadaan fit.

Selain kaya akan flavonoid, ternyata cokelat juga memiliki kandungan zat besi, magnesium, serta beberapa kandungan nutrisi lainnya. Zat besi dan magnesium sangat dibutuhkan semasa hamil. Magnesium dikenal membantu metabolisme asam lemak tubuh secara signifikan.

Peran magnesium sangat penting bagi wanita hamil untuk menjaga sistem metabolisme tubuh. Selain itu, zat besi juga diperlukan untuk membantu perkembangan kognitif dari buah hati Anda. Nah, Anda dapat mengambil banyak manfaat dari cokelat sekaligus, rasa manis serta keunggulannya bagi proses kehamilan.

Oleh: Wahyu Wienanda

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading