Sukses

Beauty

Tutorial Hijab Menggunakan 1 Jilbab Segi Empat Untuk 3 Gaya

Tutorial hijab kali ini menggunakan jilbab paris segi empat. Mengambil inspirasi dari video tutorial hijab Dewi Neelam, kali ini kami Anda bisa bereksperimen langsung 3 gaya dalam satu tutorial. Lebih praktis kan? 

Dewi Neelam adalah salah seorang hijabers yang menjadi bagian dalam Hijabers Community. Blog inspiratif Dewi Neelam pernah masuk dalam salah satu jajaran blog hijab yang Vemale rekomendasikan. Gaya tutorial hijab Dewi Neelam kali ini berkesan cantik, namun cara menerapkannya tidak rumit sama sekali. Ikuti saja langkah-langkah mudah dalam tutorial Dewi Neelam berikut ini. 

Gaya 1

(c) youtube.com

Tips dan trik

Untuk gaya ini, Anda menggunakan teknik menyamping pada awal penggunaan jilbab. Gunakan inner jilbab ninja untuk menutup bagian leher dengan lebih baik. Warna yang ebrbeda antara inner dan jilbab akan memberikan kesan lebih dinamis.  Berikan aksesoris yang tidak terlalu ramai karena teknik menyamping dalam gaya ini sudah memberikan variasi dalam penampilan Anda. 

Gaya 2

(c)youtube

Tips dan trik

Untuk gaya hijab ini Anda bisa menambahkan aksesoris bila memang ingin menambah variasi. Agar hasilnya lebih bagus pastikan jilbab Anda dalam keadaan rapi dan tidak kusut. Tutorial ini cocok untuk menyamarkan wajah bulat Anda. 

Gaya 3

(c) youtube.com

Tips dan Trik

Lipat jilbab segitiga menjadi dua agar tidak tembus pandang. Agar lebih aman dan tidak nampak transparan, gunakan inner jilbab ninja. Tutorial ini cocok untuk segala bentuk wajah karena tidak akan membuat Anda terlalu bulat maupun terlalu lonjong. 

Nah, cukup mudah bukan? Sederhana namun tetap gaya. Bila Anda ingin mengetahui tips jilbab lainnya, bisa juga membaca artikel-artikel Vemale seputar tips jilbab dan tutorialnya. Selamat mencoba, Ladies. 

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading