Sukses

Fashion

Makna Sticker Angka yang Menempel di Buah Impor

Kamu suka beli buah impor? Pernah memperhatikan tidak jika di buah impor selalu ada sticker yang menunjukkan deretan angka. Pernah merasa penasarean? Well, ternyata deretan angka tersebut memiliki arti loh ladies.

Sticker deret angka tersebut biasa disebut dengan PLU atau Price Look Up, yang berisi informasi penting buah impor tersebut. Nah, informasi apa sajakah? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini.

Kode Empat Digit yang Diawali Angka 3 atau 4

Makna sticker angka/Copyright Shutterstock

Jika di sticker hanya terdapat empat angka, artinya buah tersebut diproduksi dengan bantuan teknik agronomis dan banyak menggunakan pupuk non organik. Buah-buah tersebut bukan termasuk buah organik.

Kode Empat Digit dengan Angka Awal 5

Buah impor yang dilabeli sticker angka dengan angka awal 5 menunjukkan jika buah tersebut diproduksi dengan modifikasi genetik.

Kode Lima Digit Diawali dengan Angka 8

Ini artinya buah tersebut telah mengalami modifikasi genetika dalam proses pertumbuhannya. Penelitian menunjukkan, melon, pisang, dan pepaya adalah jenis buah yang paling sering dimodifikasi.

Kode Lima Digit Diawali dengan Angka 9

Nah, buah dengan sticker ini diproduksi dengan cara alami. Tanpa zat kimia dan termasuk buah organik. Biasanya banyak diminati karena merupakan produk organik.

Ladies, demikian makna sticker pada buah impor. Sekarang sudah mengerti maknanya bukan? Semoga informasi ini bermanfaat.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading