Sukses

Beauty

Alasan Mengapa Kamu Wajib Olahraga Yoga, Manfaatnya Banyak!

Nah jangan bingung ladies, kamu bisa memilih olahraga yoga untuk membuat tubuh lebih sehat lagi. Deera Dewi, pelatih yoga mengatakan gerakan yoga dapat meningkatkan kesehatan fisik, menguatkan dan membentuk otot, tidak mudah cedera karena yoga dapat meningkatkan konsetrasi.

"Dalam hidup pasti kita pernah cedera, entah itu jatuh, kesandung terus luka. Nah jika kamu ikut yoga, hal-hal tersebut dapat diminimalisir karena yoga dapat melatih fisik secara mental, dan konsentrasi," ujarnya saat ditemui dalam acara Namaste Festival 2017, di Jakarta.

Yoga/copyright redaksi vemale/anisha

Lalu mengapa yoga dapat meningkatkan konsentrasi dan ketenangan dalam pikiran? Menurut Deera, gerakan-gerakan yoga dapat membawa oksigen ke otak. Latihannya pun menyeluruh, yang menggabungkan nafas dan konsetrasi.

Bagi kamu yang memiliki masalah perut buncit. Yoga pun salah satu solusinya. Deera mengatakan, untuk mengecilkan perut biasanya dipilih yoga kardio karena gerakannya yang cepat dan lincah.

"Kalo cardio moving gerakannya lebih cepat, jadi banyak bergerak. Sehari 1,5 jam minimal melakukan yoga untuk hasil yang maksimal," ujarnya.

Nah, bagi kamu yang menderita penyakit, disarankan untuk berkonsultasi terlebih dahulu sebelum melakukan latihan yoga. Selamat mencoba ladies, salam olahraga!

(vem/asp/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading