Sukses

Beauty

Gampang Bad Mood? Mungkin Kamu Kurang Kena Paparan Sinar Matahari

Pernah nggak kamu merasa bete melulu? Atau sering merasa bad mood tanpa alasan jelas? Hm, bila kondisi ini sedang kamu alami, coba cek lagi deh apakah selama ini kamu sudah mendapat paparan sinar matahari yang cukup.

Yups, ternyata paparan sinar matahari yang kita peroleh setiap harinya bisa mempengaruhi mood kita. Ada penelitian menarik terkait hal tersebut. Dikutip dari medicaldaily.com, sebuah penelitian dari Brigham Young University menyebutkan bahwa jumlah jam antara matahari terbit dan matahari terbenam mempengaruhi mood setiap orang, bahkan efeknya bisa lebih besar daripada suhu, polusi, dan hujan.

Para peneliti meneliti bagaimana mood seseorang berhubungan dengan cuaca dan faktor-faktor yang berkaitan. Hasilnya orang-orang merasa lebih gampang stres atau tertekan saat siang terasa pendek dan kurang sinar matahari. Untuk di negara empat musim, lamanya siang hari memiliki pengaruh yang lebih besar daripada banyaknya paparan sinar matahari yang diserap.

Baru-baru ini ada sejumlah penelitian lainnya yang meneliti dampak cuaca terhadap mood atau suasana hati. Namun, hasilnya bisa dibilang cukup beragam.

Tapi kayaknya bisa juga nih dicek sendiri. Bisa jadi bad mood yang sering kamu alami itu disebabkan oleh kurangnya paparan sinar matahari yang kamu dapat setiap harinya. Setidaknya cobalah bangun lebih pagi untuk mendapat paparan sinar matahari pagi yang masih hangat. Mood dan suasana hatimu pasti bisa langsung membaik, deh.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading