Sukses

Beauty

Menangis Dengar Lagu Sedih Saat Patah Hati, Ini Manfaat Sehatnya

Musik memang bisa membuat moodmu jungkir balik. Kadang senang, terhibur, bersemangat atau bahkan menangis tersedu. Biasanya, orang akan merasa sedih hingga menangis jika mendengarkan lagu mellow favoritnya, apalagi jika saat itu sedang patah hati.

Uniknya, lagu selalu bisa membuat perasaanmu merasa lebih baik, apalagi jika kamu mendengar lagu sedih saat patah hati. Tapi, meskipun kamu menangis tersedu-sedu, anehnya hatimu justru lebih plong.

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Scientific Reports, mengatakan bahwa menangis saat mendengar lagu sedih favoritmu bisa membuat hatimu lega dan perasaanmu lebih baik, bahkan jika kamu tidak sedang patah hati.

Menurut peneliti Kazuma Mori dan Makoto Iwanaga, partisipan yang menangis saat mendengar lagu melow akan merasakan kombinasi perasaan sedih, kepuasan, dan merasa tenang secara psikologis. Terkadang, sebuah film romantis dengan alunan musik yang sedih pun bisa mengiris hati.

Jadi, jika kamu ingin melepaskan stres, rasa sedih, sesak di dalam dada karena kamu kecewa atau mungkin patah hati, mendengarkan lagu-lagu galau yang sedih dan bisa membuatmu menangis bisa jadi cara terbaik agar perasaanmu lebih baik, ladies.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading