Sukses

Lifestyle

Resep Menu Buka Puasa Hemat & Praktis, Tumis Tahu Kecambah

Kata siapa buka puasa Ramadan harus menyajikan menu serba mahal dan beli di luar? Karena dengan bahan sederhana pun tetap bisa buka puasa enak, apalagi jika bisa sekalian berhemat.

Bahan-bahan:

  • 1 bungkus kecambah atau tauge
  • 1 kotak tahu putih besar

Bumbu:

  • 2 siung bawang putih, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 3 buah cabai rawit 
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus cabai
  • 1 sdt kecap asin (bisa diganti dengan garam)
  • garam dan gula secukupnya

Cara membuat:

  1. Potong dadu tahu putih dan rendam dengan air garam. Goreng tahu hingga matang dan kecokelatan, tiriskan.
  2. Siangi kecambah dan iris tipis bumbu.
  3. Tumis bumbu hingga harum, masukkan saus tiram, kecap manis, kecap asin, dan saus cabai. Masukkan kecambah, dan masak bersama bumbu hingga agak layu. 
  4. Masukkan tahu dan tumis bersama bumbu, tuang sedikit air dan tumis sebentar hingga bumbu meresap.

Jadi deh, menu buka puasa praktis, hemat dan enak siap disajikan.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading