Sukses

Food

Resep Pepes Ikan Lele Pedas Mantap

0(0)

Waktu Pembuatan120 Menit
Jumlah Porsi7 porsi Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Lele biasanya hanya digoreng saja Ladies. Nah, jika kamu bosan dengan menu yang itu-itu saja yuk cobain resep yang satu ini. Pepes lele pedas ini bakal menggoyang lidahmu lho. Yuk intip resepnya di sini.Bahan:

  • 1 kg lele segar
  • 5 siung bawang putih
  • 7 butir bawang merah
  • 5 butir kemiri
  • 2 ruas kunyit
  • 1 ruas jahe
  • 1 ons cabai merah keriting
  • 20 cabai rawit
  • 2 ikat daun kemangi
  • 3 lembar daun salam
  • 7 buah tomat
  • garam, gula, penyedap rasa secukupnya

Cara Memasak:

  1. Potong-potong lele sesuai selera dan bersihkan.  
  2. Haluskan cabai, bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, dan jahe.
  3. Masukkan lele dan bumbu halus dalam baskom.
  4. Tambahkan tomat yang sudah dipotong-potong, daun salam, dan kemangi.
  5. Tambahkan gula, garam, dan penyedap rasa.
  6. Aduk rata dan koreksi rasa.
  7. Siapkan daun pisang dan bungkus pepes.
  8. Kukus atau bakar pepes selama kurang lebih 40 menit.
  9. Angkat dan sajikan.

Sangat mudah kan Ladies? Yuk segera coba agar tak bosan dengan menu yang itu-itu saja.

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading