Sukses

Lifestyle

Resep Fillet Ayam Lada Hitam

Hai Ladies, weekend pastinya jadi waktu yang ideal buat bermalas-malasan. Nah, buat kamu yang malas memasak menu yang ribet kali ini Vemale akan coba hadirkan menu lezat yang super praktis. Fillet ayam lada hitam ini sangat mudah dibuat namun rasanya super enak. Intip resepnya di sini yuk.


Bahan-bahan:

  • 5 potong ayam fillet, potong sesuai selera
  • 1/2 buah bawang bombay, iris
  • 2 siung bawang putih, iris
  • 1 sdt lada hitam bubuk
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 buah jeruk nipis
  • wijen untuk taburan (opsional)
  • gula dan garam secukupnya


Cara Memasak:

  1. Cuci bersih ayam yang sudah dipotong-potong dan lumuri dengan air jeruk nipis, diamkan selama kurang lebih 15 menit.
  2. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum.
  3. Masukkan daging ayam.
  4. Tambahkan kecap, saus tiram, gula, dan garam.
  5. Aduk sampai rata.
  6. Tambahkan sedikit air, aduk rata dan masak sampai bumbu meletup-letup dan air menyusut.
  7. Koreksi rasa, angkat, taburi wijen dan sajikan.


Super duper simple bukan Ladies? Yuk cobain di weekend ini.

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading