Sukses

Lifestyle

Rayakan Hari Perempuan Internasional, Logo Kolonel Sanders di KFC Diganti

Bagi yang suka dengan ayam goreng, tentunya sudah tidak asing dengan ayam goreng paling fenomenal di dunia yakni ayam goreng dari KFC. Dan bicara mengenai KFC, seperti yang kita tahu logo KFC dari zaman dulu hingga sekarang adalah seorang pria tua berkaca mata dengan senyum sumringahnya. Pria tersebut adalah Kolonel Sanders yang tak lain adalah pendiri KFC. Namun, pernahkah kamu membayangkan apa jadinya jika logo yang telah mendunia ini diganti?

Dilansir dari laman KapanLagi.com, baru-baru ini, demi merayakan International Women's Day logo Kolonel Sanders pun diganti. Digantinya logo Kolonel Sanders ini terjadi di gerai KFC Malaysia. Sosok wanita yang muncul menggantikan Sanders ini disebut-sebut bernama Claudia.

Caludia adalah istri dari Kolonel Sanders/copyright images.says.com

Sedikit flash back, pada tahun 1930 Claudia berkerja sebagai pelayan di restoran ayam pertama milik Sanders. Kedekatan di antara mereka berlanjut hingga pada tahun 1948 mereka bersumpah untuk sehidup semati dalam janji suci pernikahan.

Sebuah sumber berita Malaysia weekfacts.com menyebutkan bahwa Claudia memiliki andil besar pada restoran cepat saji yang dibangun oleh sang kolonel. Hal senada diungkap pula oleh David Novak (former president and chief executive KFC). “KFC tidak akan berhasil tanpa campur tangan Claudia,” ujarnya.

says.com juga menyebutkan bahwa dalam sebuah wawancara di tahun 1991, Claudia menceritakan bahwa ketika ayam yang dijual Sanders tidak laku, ia berusaha membantu sang suami dalam membuat resep ayam yang lezat di rumah.  Claudia adalah orang yang menyempurnakan resep 11 bahan rahasia ayam crispy Sanders yang ke 12 kalinya. Claudia jugalah yang turun tangan dalam hal resep, pengemasan, sampai ke proses pengiriman bahan-bahan rahasia tersebut di seluruh penjuru Amerika. Tak kenal lelah, Claudia rela membantu suaminya ini hingga larut malam dan membantu mempromosikannya.

Claudia adalah orang yang menyempurnakan resep 11 bahan rahasia ayam crispy Sanders yang ke 12 kalinya./copyright images.says.com

Logo Kolonel Sanders yang legendaris bermula dari dipilihnya Reba McEntire untuk berperan dalam sebuah iklan komersial restoran ayam tersebut. McEntire diminta berperan sebagai Kolonel Sanders untuk iklan menu new smoky mountain BBQ chicken sandwhich. McEntire sendiri merupakan wanita pertama yang masuk dalam industri restoran ayam.

Oh iya, mengenai penggantian logo badan usaha ini, KFC bukan satu-satunya badan usaha terkemuka dunia yang mengganti logonya di Hari Perempuan Internasional. Beberapa badan usaha lain seperti perusahaan whisky Johnny Walker dan McDonald's juga pernah mengganti logo mereka demi menghargai serta menghormati kaum perempuan di seluruh dunia.



(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading