Sukses

Lifestyle

Kucing Juga Mampu Jadi Soul Mate, Kartika Putri Bisa Membuktikannya

Kartika Putri kita ketahui selama ini sebagai perempuan yang menyukai anak kecil. Meski belum berkeluarga, presenter 26 tahun ini bersedia mengangkat dua anak untuk mengisi hidupnya.

Ternyata ada lagi tambahan makhluk lucu dalam napas Kartika, yakni empat ekor kucing menggemaskan. Keempatnya, satu induk dan tiga anak, dirawat Tika di kediamannya di sebuah apartemen di Jakarta. Dikatakan gadis kelahiran Palembang 20 Januari 1991 itu ada alasan kuat kenapa dia mau memelihara kucing sebanyak itu.

"Hewan sudah menjadi soul mate kita banget. Buat yang habis pulang kerja, capek, dan tiba-tiba di rumah ada yang menyambut, itu rasanya awwww..," ujar Tika saat ditemui dalam Media Gathering 'Fancy Feast Hadirkan 2 Varian untuk Manjakan Kucing Kesayangan' di bilangan Jakarta, Jumat (24/11).

"Kita stres di kerjaan tiba-tiba lihat tingkah laku kucing, itu kan rasanya menggemaskan," tambahnya.

Apa yang dikatakan Tika ternyata disokong oleh sains. Menurut penelitian yang dilakukan di Amerika Serikat dan Inggris, dengkuran kucing ternyata memiliki dampak frekuensi yang sama dengan sonar lumba-lumba. Frekuensi ini diketahui bisa menyembuhkan Post Traumatic Syndrom.

"Dengkuran ini seperti energi yang digunakan si kucing dan untuk makhluk lain di sekitarnya. Sebegitu hebatnya energi ini, sehingga saat terkena senyawa kimiawi di tubuh kita akan menjadi semacam relaksan," ujar drh.Angela Maharani kala berbincang di acara yang sama.

"Inilah kenapa saat kita melihat kucing tidur dengan lucu atau sedang bercanda, kita ikut feeling happy."

drh.Angela Maharani saat berbincang di acara Fancy Feast/Vemale.com

Kucing juga diketahui bisa membuat pemeliharanya sehat secara fisik dan emosional, mengurangi tekanan darah, menjadi lebih bertanggung jawab, dan meningkatkan mood. Buat kamu yang sudah jadi cat person tentu tahu apa yang kami tuliskan ini. Tapi buat kamu yang belum memiliki kucing...coba deh sesekali melihatnya beraktivitas. Ada saja kelakuan lucunya yang bikin perasaan rileks.

Namun ingat, kucing yang lucu bisa didapat dari kucing yang sehat. Vaksin dan rajin-rajinlah membersihkan tubuh Si Manis. Pilih pula makanan yang bernutrisi dan kaya akan protein.

"Fancy Feast adalah brand grooming yang menyongsong tagline 'Love Is In The Details'. Kami sudah hadir sejak 30 tahun dan jadi pelopor produk makanan kucing basah pertama yang single fresh," kata Lidwina Tandy sebagai Brand Marketing Nestle Purina Fancy Feast.

Fancy Feast diketahui memiliki 100 lebih varian rasa yang memang diciptakan khusus untuk kucing. Kini mereka memiliki dua varian rasa baru Fancy Feast Chichken Feast in Grilled Flavpur Gravy dan Fancy Feast Classin Tender Liver and Chichken.

Makanan yang bergizi akan menghasilkan kucing yang sehat pula. Selamat menikmati waktu bersama Si Manis, Ladies :)

(vem/zzu)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading