Sukses

Lifestyle

Catatan Saat Putus Cinta

Vemale.com - PUTUS CINTA. Selalu menjadi bagian yang tak pernah diinginkan dalam sebuah hubungan. Rasanya seperti saat kita diangkat ke langit-langit dan duduk di atas empuknya awan, kemudian awan tersebut menghilang sehingga kita dibanting dari ketinggian. Namun, tampaknya hal tersebut memang harus menjadi salah satu resiko yang ditempuh dalam setiap pernyataan cinta dan komitmen. Dan... apabila saat ini Anda sedang dalam putus cinta, ada baiknya Anda meluangkan waktu sejenak untuk membaca dan merenungkan beberapa catatan berikut. Katakan langsung It's a big NO! Putus hubungan melalui SMS, telepon atau message di Facebook. Bila Anda menganggap hubungan kemarin sangat manis dan romantis, tatap matanya dan nyatakan bersama bahwa hubungan telah berakhir. Sekalipun mungkin Anda sudah tak ingin bertemu dan melihat wajahnya lagi (ya, termasuk saat ia berselingkuh dari Anda!) Putus = hubungan berakhir Ketika hubungan berakhir, artinya posisi si dia di dalam hidup Anda berubah lagi. Bila sebelumnya ia selalu ada di hati Anda, kini ia harus dipindahkan ke sebuah kotak yang berlabel 'TEMAN'. Sulit melupakannya? Anda tak harus membuat diri Anda benar-benar lupa ia pernah mengisi hati dan pikiran Anda. Biarkan saja ia tetap ada, dengan posisi yang berbeda di hati Anda. Bila masih sulit, kembalikan atau sumbangkan beberapa barang yang pernah dibelikannya (at least, hal ini cukup manjur untuk membuat Anda lega dan tidak terus-terusan mengingatnya.) Temui dia di tempat umum Keputusan untuk berpisah sudah bulat. Untuk itu hindari membicarakan hal ini di ruangan pribadi atau rumah Anda. Temui ia di tempat publik yang cukup nyaman agar Anda dan si dia tetap bisa berbincang tanpa merasa terganggu. Jujur pada diri sendiri Melihatnya seperti tak tega mengucapkan kata berpisah. Namun, bila perpisahan sudah Anda pertimbangkan masak-masak, maka Anda harus mengambil keputusan yang telah dibuat. Maksudnya? Jangan menjalani hubungan yang justru membuat diri Anda sakit dan kecewa, ladies. Jujurlah pada diri Anda. No Drama! Jangan biarkan hidup Anda dimeriahkan oleh drama yang justru akan membuat Anda muak sendiri terhadap hidup Anda. Putus cinta adalah sebuah bagian adegan yang harus dialami. Dan biarkan adegan tersebut hanya ada pada satu scene saja, jangan membuatnya jadi panjang melebihi scene yang seharusnya. (vem/bee)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

    What's On Fimela
    Loading