Sukses

Lifestyle

Sebar Undangan Nikah Via Media Sosial, Pantas atau Tidak Sih?

Ladies, kehadiran teknologi memang membuat kehidupan jadi semakin mudah. Semua hal bisa dilakukan dengan serba praktis via internet. Salah satunya adalah dalam hal undangan pernikahan. Demi untuk alasan kepraktisan, kartu undangan pernikahan pun sedikit banyak mengalami pergeseran.

Kalau dulu undangan harus dalam bentuk fisik (kartu cetak) untuk dikirimkan ke para tamu yang kita undang, sekarang menyebar undangan bisa melalui media sosial. Bahkan hanya dalam sekali klik, kartu undangan elektronik bisa langsung terkirim ke banyak orang. Sayangnya, hal ini masih saja mengundang perdebatan. Semua hal tentu ada kelebihan dan kekurangannya, begitu juga dengan metode ini.

Salah satu kekurangan menyebar undangan lewat sosial media ini adalah kadang orang yang menerima undangan merasa kurang dihargai. Banyak orang yang masih merasa dihargai saat menerima undangan fisik dibandingkan undangan yang dikirim via media sosial. Undangan fisik membuat tamu merasa dihargai dan sangat diharapkan kedatangannya.

Selain itu, tak semua orang rajin mengecek media sosial mereka. Jika kamu menandai mereka bisa saja undangan yang kamu kirim lewat media sosial ini terlewat begitu saja karena tak terbaca. Kesalahan nama pun juga bisa saja terjadi Ladies. Karena itu harus sangat hati-hati. Meski demikian, metode ini akan sangat bermanfaat untuk orang yang berada jauh di luar kota.

Ladies, menyebar undangan via media sosial atau messenger memang sangat lebih cepat dan praktis, namun bagi beberapa orang undangan fisik akan memang lebih penting. Tapi, semua kembali lagi kepada kepentingan dan situasi yang kamu hadapi. Pastikan kamu tahu kondisi dan selalu hati-hati saat menyebar undangan via elektronik ya.

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading