Sukses

Lifestyle

Pasangan Tidak Kunjung Melamar, Kenali Penyebabnya Ini Ladies

Menikah menjadi impian dari sebagian besar orang. Apalagi, ketika orang tersebut telah sampai di usia yang matang. Sayangnya, saat menjalin hubungan asmara tidak sedikit pasangan yang memilih menunda pernikahan. Padahal, hubungan mereka telah berjalan dalam waktu yang sangat lama.

Saat pasangan menunda pernikahan, ada beberapa hal yang menjadi alasan kenapa ia menundanya. Bukan berarti ia tidak mau untuk menikah. Dan bukan berarti pula, pria yang tak kunjung melamar tidak mencintai kamu. Melansir dari laman brides.com, inilah beberapa alasan atau penyebab kenapa pria tidak kunjung melamar.

Ia Berusaha Menghemat Keuangan
Percaya atau tidak, masih banyak orang di luar sana yang tidak juga memikirkan pernikahan, karena mereka masih khawatir gajinya tidak cukup. Jika pasangan pria tidak juga melamar, ada kemungkinan ia masih berusaha mengumpulkan uang dengan menabung.

Malas
Ini adalah kemungkinan lain yang harus kamu pertimbangkan. Masih banyak pria yang berusaha menunda apa yang seharusnya dilakukan. Mungkin pasangan kamu memang ingin melamar, namun ia membutuhkan sedikit dorongan. Pastikan kamu memberikan perhatian dan dukungan yang diperlukannya.

Malas menjadi salah satu penyebab kenapa pasangan kamu belum juga melamar kamu/copyright istockphotos.com

Ia Sedang Berada di Posisi Tertekan
Kebanyakan pria semakin tidak ingin berbicara ketika mereka sedang merasa tertekan. Pria membutuhkan waktu yang tepat untuk melamar apalagi menikahi. Jika kamu terus menerus bertanya kapan dia akan menikahimu, ini justru akan membuatnya ragu.

Ia Bukan Orang yang Tepat Untukmu
Jenis pria yang memang tidak memiliki niatan untuk melamar kamu. Pria ini bisa berubah pikiran dengan cepat, membuat hubungan yang tadinya terasa luar biasa menjadi sangat menakutkan.

Kalau sudah begini, apa yang harus kamu lakukan?
Pastikan kamu selalu melakukan pembicaraan berdua tentang masa depan dan apa yang masing-masing pihak inginkan. Jangan memberi tekanan pada apa pun, karena tidak ada orang yang ingin melakukan sesuatu karena ditekan.

Semoga informasi ini bermanfaat. Bagi yang sudah menikah, selamat atas pernikahannya dan semoga bahagia serta langgeng selamanya. Bagi yang belum menikah, semoga Tuhan menyegerakan pernikahan kamu di waktu dan dengan orang yang benar-benar tepat.
Sumber: Liputan6.com



(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading