Sukses

Lifestyle

9 Kisah Inspiratif Paling Menguras Air Mata

Saat hidup terasa sangat berat, kadang kita harus membaca kisah-kisah kehidupan yang membuat kita tidak lupa bersyukur. Tidak perlu menyesali hidup dengan membandingkannya dengan orang lain, atau merasa diri tidak berguna.

Bacalah kisah-kisah ini, Anda akan semakin kuat dan banyak bersyukur.   Saat Anda kesal dengan ayah, bacalah kisah seorang tukang becak di India, yang menggendong bayi perempuannya saat bekerja karena sang istri meninggal setelah melahirkan.

Saat Anda merasa begitu miskin tapi ingin membantu orang lain, kadang membantu tidak harus dengan uang, tetapi kasih sayang, seperti kisah wanita pemulung yang memelihara 30 bayi yang sengaja dibuang di tempat sampah.

Bacalah 9 kisah ini, lihat betapa Tuhan amat pengasih dan menyayangi umat-Nya, termasuk Anda.

(vem/yel)

Tukang Becak dan Bayi Perempuannya

Hati siapa yang tidak tersentuh melihat seorang pria menarik becak di siang hari yang panas sambil menggendong bayi? Hal ini benar-benar terjadi di India. Pria ini mengasuh bayinya karena sang istri meninggal setelah melahirkan dan tidak ada yang bersedia merawat sang bayi.

Baca kisah menyentuh dan mengharukan ini dalam Pria Ini Mengayuh Becak Sambil Mengasuh Bayinya

Pemulung Yang Mengadopsi 30 Bayi Terlantar

Banyak orang yang tega membuang bayi yang masih hidup dengan banyak alasan. Malu karena sang bayi lahir di luar pernikahan, atau.. takut karena tidak punya  biaya untuk menghidupi sang bayi. Tapi tahukah Anda, seorang pemulung di China mampu mengadopsi 30 bayi yang dibuang. Inilah kebesaran hati Tuhan yang kadang tak mampu dirasakan semua orang.

Menolong tidak harus dengan uang, kasih sayang adalah karunia Tuhan yang paling besar, inilah buktinya Hati Emas Pemulung, Adopsi 30 Bayi Terlantar

Gadis Pakistan Yang Ditembak Saat Perjuangkan Sekolah

Malala Yousafzai, gadis 15 tahun dari Pakistan ini menjadi berita besar. Dia hampir kehilangan nyawanya setelah ditembak oleh pria bersenjata Taliban setelah menulis di sebuah blog mengenai pentingnya pendidikan bagi perempuan. Malala tidak menyerah, selama masa pemulihan di rumah sakit, dia tetap aktif berjuang.

Mari baca kegigihan gadis muda yang pemberani dan penuh inspirasi ini Perjuangan Gadis Pakistan Demi Pendidikan Meskipun Tertembak di Kepala.

Penjual Sayur Sederhana Sumbangkan Milyaran Rupiah

Kita seringkali berpikir bahwa untuk bisa membantu orang yang membutuhkan, kita harus jadi orang kaya atau setidaknya punya banyak uang. Mungkin wanita ini menyetujui setengah dari pemikiran itu. Chen Shu Chu, seorang penjual sayur di Taiwan, berusaha mengumpulkan uang untuk membantu orang-orang yang kesusahan.

Anda juga bisa menjadi seperti beliau, Donatur Besar Ini Hanyalah Penjual Sayur.

Istriku Hilang Ingatan, Tapi Aku Tetap Mencintainya

Tidak percaya cinta sejati? Kisah ini akan membuka mata Anda. Cinta yang tulus masih ada dan nyata. Hal itu terjadi pada pasangan Kim Carpenter dan Krickitt Carpenter. Setelah sang istri mengalami kecelakaan dan kehilangan ingatan, sang suami tetap mencintainya, tetap berada di sampingnya. Bahkan dengan fakta bahwa sifat sang istri berubah drastis sebagai efek dari kecelakaan tersebut.

Kisah cinta dan kesetiaan yang indah ini bahkan menjadi sebuah film, Cinta Yang Tak Pudar Walau Istriku Hilang Ingatan.

Potong Saja Tanganku, Asal Anakku Sembuh

"Lengan saya boleh dipotong untuk putri kecilku jika itu memang dibutuhkan. Saya tidak berpikir dua kali saat harus mendonorkan hatiku untuk dia,"

Itulah yang dikatakan Charlotte Rogers, seorang ibu yang memiliki balita dengan kelainan langka di bagian hatinya. Kisah ini menjadi inspirasi, sekaligus fakta bahwa cinta ibu tidak akan tergantikan oleh apapun. Demi buah hati, seorang ibu bahkan rela memberikan nyawanya.

Sedang bertengkar dengan ibu? Bacalah kisah ini Demi Buah Hati, Aku Rela Mendonorkan Organ Tubuhku.

Nenek 83 Tahun Masih Bekerja Untuk Keluarganya

Ada sebuah kisah nyata sederhana yang akan Vemale bagikan pada Anda. Sebuah kisah mengenai wanita tua berusia 83 tahun yang masih berdagang untuk menghidupi keluarganya. Setiap sore wanita ini menaiki bus yang akan mengantarkannya dari tempat di mana ia tinggal, menuju tempat di mana ia biasa menjajakan dagangannya.

Tidak ada keluhan, bagi wanita ini, Dunia Masih Adil, Bagi Mereka Yang Benar-Benar Berusaha.


Sayangi Orang Yang Menyayangimu, Sekarang Juga!

Ladies, kita bisa memeluk orang yang kita cintai saat ini, kita bisa berterima kasih pada mereka. Tanpa harus tahu berapa lama lagi kita hidup. Kita hanya butuh satu hal saja, kemauan! Tak perlu menunggu untuk tahu hidupmu tinggal sebulan atau sekian hari. Lakukan hal-hal baik yang telah lama ingin kau lakukan. Termasuk memberikan pelukan dan ciuman hangat pada orang-orang terkasih di dalam hidupmu.

Jadi.. Bila Hidupmu Tinggal Sebulan, Apa Yang Kamu Lakukan?

Aku Tahu Bagaimana Rasanya Cacat

Kisah ini menceritakan seorang anak laki-laki yang hendak membeli anjing. Dari sekian banyak anjing lucu dan normal, dia justru memilih anak anjing yang memiliki cacat kaki. Saat sang pemilik toko bertanya mengapa memilih anak anjing cacat. Anak laki-laki itu menarik ujung celana panjang yang dia pakai. Tampak sepasang kaki yang terbuat dari bahan metalik, sepasang kaki palsu.

"Aku juga tidak bisa berlari dengan cepat, tidak bisa melompat dengan bebas seperti anak-anak lainnya. Karena itu aku tahu bagaimana rasanya, dan anak anjing itu membutuhkan seseorang yang mengerti bagaimana rasanya menjadi sosok yang--aku lebih suka menyebutnya spesial dibandingkan cacat,"

Semoga kisah Harga Anak Anjing Yang Cacat bisa menjadi sebuah inspirasi bagi Anda.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading