Sukses

Lifestyle

Ada Apa dengan THR? Ini 2 Fakta Pentingnya

Ladies, menjelang lebaran begini ada hal yang paling dinanti, apalagi kalau bukan Tunjangan Hari Raya atau THR. Uang THR ini biasanya diberikan maksimal H-7 lebaran. Dibagikan sebagai hadiah dari perusahaan menjelang lebaran. Hmm, tapi tahukah kamu tentang fakta dari THR?

Sebelum membelanjakan uang THR, ada baiknya kamu mengetahui fakta tentang THR. Yuk, simak penjelasannya di bawah ini.

Berapa Banyak THR yang Kamu Terima?

Jika kamu bekerja dengan masa kerja 12 bulan atau lebih maka akan mendaoat THR sebesar 1 kali gaji. Lalu bagaimana jika kamu bekerja kurang dari 12 bulan? Maka kamu akan mendapatkan THR dengan jumlah proposional dari gaji yang kamu terima selama satu bulan.

Gaji yang dipakai untuk menghitung THR adalah gaji pokok yang ditambah dengan tunjangan-tunjangan tetap lainnya.

Kapan THR Diterima

Ladies, cairnya dana THR adalah momen yang paling ditunggu-tunggu. Buat kamu yang melihat teman-teman sudah mengantongi uang THR pasti akan bertanya kapan giliran THR-mu bakal turun. Jika kamu berfirasat minggu ini THR akan turun, sepertinya firasatmu akan menjadi kenyataan. Pemerintah sudah menetapkan bahwa perusahaan harus memberikan THR kepada karyawannya maksimal 7 hari sebelum lebaran.

Well, demikian 2 hal yang perlu kamu ketahui tentang THR. Jadi apakah kamu sudah menerima THR hari ini? Semoga bermanfaat.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading