Sukses

Beauty

Sinar Matahari Ternyata Ampuh untuk Pengobatan TBC!

Ladies, mendengar kata TBC akan terbayang penyakit kronis yang bila salah penanganan, bisa fatal hasilnya. Secara umum, pengobatan yang ditawarkan adalah bersifat kimiawi dengan terapi obat. Namun, laman ncbi.nlm.nih.gov punya alternatif pengobatan TBC dengan bantuan cahaya matahari!

Beberapa tokoh medis dalam laman tersebut seperti Steffen Stenger dari Universität Erlangen, Jerman serta Philip Liu dan Robert Modlin dari University of California, Los Angeles, AS dan teman temannya mengungkapkan bahwa sinar matahari diyakini mengandung Ultraviolet (UV) yang dapat merangsang pembentukan vitamin D pada kulit. Vitamin D tersebut dipercaya dapat membantu sistem kekebalan tubuh (imun) untuk melawan bakteri TBC.

Sebagai tambahan, manusia dengan pigmen kulit gelap seperti (maaf) Negro memiliki kulit yang tidak bisa menangkap UV dengan optimal seperti halnya jenis-jenis kulit lain yang lebih terang. Hal ini menyebabkan mereka yang berkulit gelap memiliki kandungan vitamin D yang lebih rendah di dalam kulitnya.

Karena rendahnya kandungan vitamin D tersebut, sistem imun tubuhnya tidak sekuat imun manusia dengan kulit yang lebih terang untuk membangun pertahanan dan perlawanan terhadap bakteri jahat yang dalam hal ini adalah Mycobacterium tuberculosis atau penyebab tunggal penyakit TBC.

Lebih jauh lagi, kelompok ras tersebut lebih berpeluang untuk dicurigai sebagai pengidap dan pembawa bakteri karena kelemahan tersebut yang membuat bakteri jahat itu dapat bertahan hidup lebih “nyaman” di dalam tubuh mereka dibanding mereka yang berkulit terang.

Oleh : A. Gusti Efendy

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading