Sukses

Beauty

Halaman Rumah Yang Hijau Untuk Penderita Asma

Memiliki rumah dengan halaman yang luas memang menyenangkan. Terutama bila halaman depan rumah itu ditumbuhi banyak tanaman yang membuat rumah terlihat asri. Tidak lupa memberikan tanaman bunga agar rumah terlihat lebih indah dan sedap untuk dipandang.

Bagi seseorang yang menderita asma, memiliki halaman yang hijau sangat baik untuk mereakan kondisi asma yang diidap. Halaman rumah yang tampak hijau, dan segar yang dipenuhi berbagai makan tumbuhan akan menjadikan kondisi udara sekitar rumah menjadi lebih bersih dan lembab. Udara yang baik dari halaman rumah yang rindang bisa mencegah terjadinya serangan asma pada penderita asma.

Kondisi halaman rumah yang hanya hijau mungkin kurang sedikit enak untuk dinikmati. Perlu adanya tambahan beberapa bunga agar halaman rumah terlihat lebih cantik dan indah.

Namun, bagi seseorang yang menderita asma, menanam bunga untuk memperindah halaman rumah perlu sedikit hal yang perlu diperhatikan. Jangan sampai asal-asalan dalam saat menanam bunga untuk penghias halaman rumah.

Menurut webmd.com saat menanam bunga, pilih bunga yang tidak mengandung banyak serbuk sari. Jangan sampai lupa, loh. Serbuk sari ini termasuk dalam alergen penyebab asma, jadi jangan menanam bunga yang memiliki banyak kandunga serbuk sari.

Menghias halaman dengan bunga bisa membuat halaman ruamh jadi lebih indah. Namun, jangan menanam bunga yang memiliki banyak serbuk sari agar tidak terjadi serangan asma.

Jadi, Hati-hati bila Anda ingin menghias halaman!

Oleh: Nastiti Primadyastuti

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading