Sukses

Beauty

5 Makanan Alami dan Sederhana Untuk Mengatasi Flu

Di Indonesia, musim hujan datang tanpa jadwal yang tepat. Menurut berbagai buku pelajaran sekolah, seharusnya kita memasuki musim kemarau, tetapi di beberapa kota, musim hujan kembali hadir. Akibatnya.. flu siap menyerang siapa saja dan mengganggu aktivitas.

Agar Anda tidak kalah oleh flu, konsumsi lima makanan ini, seperti dilansir Newsmaxhealth.

Sup Ayam

Anda pasti sudah sering mendengar bahwa makan sup ayam saat flu bisa meredakan bersin dan demam. Menurut sebuah penelitian yang ditulis dalam American Journal of Therapeutics, sup ayam mengandung senyawa carnosine yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh di awal gejala flu. Hasil akan lebih baik jika di dalam sup ayam terdapat bahan berupa, seledri, wortel, bawang, jamur.

Ubi Manis

Jangan remehkan makanan yang dianggap 'ndeso' ini. Ubi jalar atau ubi manis mengandung bera karoten yang merupakan sumber warna jingga. Beta karoten akan melindungi dan menyehatkan saluran pernapasan dan usus. Efek baiknya, infeksi pada tubuh bisa diminimalkan. Selain itu ubi jalar juga mengandung glucontain, yaitu antioksidan yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh.

Kembang Kol

Kembang kol dapat menjadi sayuran yang bisa melawan penyakit ringan seperti flu. Kolin yang terkandung di dalam kembang kol dapat menguatkan sistem kekebalan tubuh. Anda bisa menambahkan kembang kol dalam sup ayam untuk memberikan perlindungan ekstra.

Kayu Manis

Mengonsumsi minuman hangat saat flu dapat membuat tubuh nyaman. Faktanya, jika Anda memberikan taburan kayu manis dalam teh atau minuman hangat lain, maka flu bisa menjauh. Kayu manis mengandung sifat antivirus, antijamur dan antibakteri. Sudah pasti, flu akan pergi.

Jamur

Hidangan yang terbuat dari jamur juga bisa meredakan flu sekaligus meningkatkan kekebalan tubuh. Jamur mengandung seng. Berdasarkan beberapa penelitian, seng dikaitkan dengan memerangi gejala flu seperti pilek dan infeksi saluran pernapasan. Selain itu, kekebalan tubuh akan lebih baik jika Anda mengonsumsi jamur.

BACA JUGA:

Tips Agar Makanan Yang Dibakar Tidak Menyebabkan Kanker

Cara Cepat Menghilangkan Rasa Pedas Cabai

Makan Cabai Rawit Bikin Tubuh Makin Kurus

Bocah 11 Tahun Menghamili Wanita 36 Tahun

Balita 2 Tahun Meninggal Karena Diberi Heroin Orang Tuanya

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading