Sukses

Beauty

5 Buah Kaya Air yang Enak & Cocok Dijadikan Menu Buka Puasa

Salah satu masalah yang kerap melanda saat berpuasa adalah dehidrasi. Jika tubuh sudah dehidrasi, tidak hanya pikiran saja yang gagal fokus tetapi organ tubuh secara keseluruhan juga akan mengalami gangguan. Maka dari itu, penting bagi kita untuk memiliki asupan cairan yang cukup saat berbuka puasa maupun sahur.

Kita juga disarankan untuk mengonsumsi air putih sebanyak 8 sampai 10 gelas per harinya. Tapi, saat bulan puasa seperti ini, bagaimana cara untuk mengonsumsi air sebanyak itu? Apakah bisa? Dilansir dari laman boldsky.com, mencukupi kebutuhan cairan tubuh tidak serta merta denganĀ  konsumsi air putih saja. Mencukupi kebutuhan cairan tubuh juga bisa dilakukan dengan konsumsi buah yang kaya akan kandungan air di dalamnya.

Berikut beberapa buah yang kaya akan kandungan air di dalamnya dan sangat cocok dijadikan menu berbuka puasa.

Semangka
Buah pertama yang kaya akan cairan dan disarankan dikonsumsi sebagai menu buka puasa adalah semangka. Selain kaya akan cairan, buah ini juga kaya akan zat gula, vitamin, nutrisi seperti magnesium, kalsium, sodium dan potasium.

Buah Berry
Buah kedua yang kaya akan air adalah buah berry. Ini merupakan buah yang sangat cocok dijadikan sebagai menu buka puasa. Buah berry juga kaya akan nutrisi dan senyawa yang bikin tubuh makin bugar, terhindar dari berbagai risiko penyakit juga meningkatkan daya tahan tubuh.

Anggur
Anggur mengandung berbagai nutrisi yang sehat buat tubuh. Anggur juga kaya akan antioksidan dan kandungan air di dalamnya sehingga sangat baik jika dijadikan menu buka puasa.

Air Kelapa
Untuk buah yang kaya kandungan airnya adalah buah kelapa. Nutrisi yang terkandung di buah ini bisa meningkatkan energi tubuh dan mengganti ion yang hilang selama berpuasa.

Jeruk
Ini merupakan buah yang bisa ditemukan dengan mudah di pasaran. Harga buah ini juga relatif terjangkau. Menariknya lagi, buah jeruk kaya nutrisi dan kandungan air yang bisa dijadikan menu buka puasa sehat lagi enak.

Itulah beberapa buah yang mengandung air cukup banyak dan sangat cocok dijadikan menu buka puasa. Selain buah di atas, buah lain yang juga kaya air dan cocok dijadikan menu buka adalah buah melon, buah nanas, buah mangga, buah pepaya serta buah pir. Semoga informasi ini bermanfaat. Selamat beribadah puasa bagi yang menjalankan. Marhaban ya Ramadan.
Sumber: Liputan6.com

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading