Sukses

Beauty

Sindrom Kram Pantat, Alasan Lain Kamu Tak Boleh Kelamaan Duduk

Bagi kamu yang bekerja di kantor dan di depan komputer selama 8 jam lebih, kamu pasti tahu bahwa aktivitas duduk terlalu lama bahaya bagi kesehatan kan? Kamu butuh pergerakan paling tidak satu jam sekali, seperti berdiri atau pun berjalan sebentar.

Penelitian membuktikan bahwa aktivitas duduk terlalu lama mampu meningkatkan serangan berbagai penyakit, mulai dari tekanan darah, kegemukan, jantung, diabetes dan bahkan kanker. Tapi ada risiko kesehatan lain yang akan datang padamu, dan jarang disadari banyak orang. Penyakit itu adalah gluteal amnesia atau disebut juga sindrom kram pantat.

Tidak pernah mendengarnya kan? Mungkin terdengar lucu, tapi ini serius lho. Andrew Bang, chiropractor Cleveland Clinic’s Wellness Institute mengatakan dalam Health.com bahwa ia menemukan banyak kasus dengan berbagai tingkat keparahan.

Sindrom kram pantat ini terjadi ketika gluteus medius, satu dari ketiga otot penting di bolong berhenti bergerak secara normal. Hal ini bisa terjadi ketika kamu terlalu lama duduk, tapi juga bisa terjadi pada orang yang sangat aktif olahraga namun tak pernah duduk lama.

Karena otot gluteus ini secara normal membantu menjaga panggul, terjadinya kram dapat menimbulkan rasa sakit punggung bagian bawah dan nyeri area pinggul. Ini karena otot di area pantat tidak seimbang, salah satu melakukan kontraksi dan yang lain tidak dilatih dengan baik.

Jika kamu menghabiskan berjam-jam seperti mengetik di depan komputer, menyetir kendaraan dan terlalu lama nonton tv, sebaiknya kamu kurangi mulai saat ini ya ladies. Jika masih terus melakukan rutinitas ini, usahakan untuk mengambil waktu istirahat dengan berdiri dan jalan-jalan sebentar.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading