Sukses

Parenting

Tinggal Bersama Mertua Bukan Kesalahan, Jangan Lupakan 5 Hal Ini

Setelah menikah tentu yang kamu inginkan adalah tinggal di rumah sendiri. Membangun rumah tangga berdua dengan suami. Namun, jika kenyataan tidak sesuai harapan bukan berarti harus kamu sesali. Banyak hal yang dapat kamu lakukan meskipun harus tinggal bersama mertua.

Well, ketakutan saat tinggal bersama adalah hal yang wajar. Ladies, berikut ii adalah tips yang harus kamu lakukan saat harus tinggal bersama mertua dan agar terhindar dari drama. Here we go!

    Hindari Melawan Arus

    Bersikaplah koperatif, berkontribusi penting dalam menjalankan rumah tangga. Misalnya jangan malas untuk membantu kegiatan di dapur seperti memasak dan membersihkan rumah. Sst, tentu kamu tidak ingin dianggap sebagai menantu yang pemalas bukan?

    Tentukan Niat, Bahwa Semua Hanya Sementara

    Saat kamu memutuskan untuk tinggal bersama mertua diskusikan bersama pasangan dan sepakat bahwa tinggal di rumah mertua hanya sementara bukan selamanya. Hal ini penting untuk menjaga agar terhindar dari masalah bersama mertua maupun kerabat yang lain.

    [titleBelajar untuk berpikiran Positif

    Hidup tidak selalu berada pada jalan yang menyenangkan. Adakalanya kamu harus menemui hal-hal yang kurang menyenangkan. Tidak harus marah, jalani semua dengan sebaik mungkin dan yakinlah segalanya akan baik-baik saja. Meskipun seringkali masalah harus kamu temui, tidak perlu galau.

    Tetap Menjaga Sopan Santun

    Meskipun kamu sudah menjadi bagian keluarganya, bukan berarti kamu dapat berbuat sesuka hati kamu. Tetap jaga sopan santun serta privasi seluruh keluarga yang tinggal dalam rumah tersebut. Jika memang ada yang kurang menyenangkan jangan lupa untuk menyampaikannya.

    Sisihkan Waktu Luang

    Sesibuk apa pun kamu jangan lupa untuk meluangkan waktu untuk berkumpul dan berbincang bersama mertua. Jangan ragu untuk menyapa lingkungan di sekitar kamu. Hal ini penting untuk menyairkan suasana.

Nah, demikian 5 hal yang perlu kamu perhatikan saat tinggal di mertua. Mulai sekarang tidak galau lagi kan? Semoga bermanfaat.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading