Sukses

Lifestyle

Rasakan Kenikmatan Cheese Tart Dari Pelopor Cheese Tart Khas Jepang

Bagi masyarakat Indonesia, makanan khas Jepang memang sudah tak asing lagi. Tak terkecuali cheese tart, yang sangat cocok di lidah masyarakat Indonesia. Maka tak heran beragam merk Japanese Cheese tart dapat kita temui dengan mudah di pusat perbelanjaan.

Nah, bagi ladies yang ingin merasakan cita rasa cheese tart langsung dari pelopor tren keju panggang khas Jepang, kamu tak perlu jauh terbang ke Jepang. Sebab Bake Cheese Tart (BAKE), resmi hadir di Indonesia pada 7 Oktober 2017 di Grand Indonesia, Jakarta. Outlet BAKE akan melayani para penggemar keju dengan jam operasi 10.00-22.00 WIB setiap harinya.  

Bake Cheese Tart memiliki rasa yang enak dan memiliki cita rasa cheese tart asli dari Jepang/copyright Vemale.com/Anisha SP
 
“Berpusat di Tokyo, BAKE telah diterima luas sebagai penggagas tren cheese tart di Jepang. Cita rasanya yang unik berhasil menarik perhatian pasar. Tak hanya menarik di negara asalnya saja tapi juga di kawasan Asia, hingga kemudian diikuti oleh produsen-produsen lain. Inilah yang meyakinkan kami menghadirkan tart keju orisinal BAKE kepada masyarakat Indonesia agar mereka dapat merasakan the real cheese tart untuk pengalaman kuliner tak terlupakan. Dengan segala keunggulan lebihnya dari segi kualitas bahan dan kesegaran produk, kami percaya BAKE akan memenangkan hati para penikmat dessert di Tanah Air,” jelas Raymond Umbara, Direktur Utama Bake Cheese Tart Indonesia, saat ditemui di Jakarta.
 
Soal rasa, BAKE ini beda dari cheese tart lainnya karena mousse kejunya memadukan empat jenis keju eksklusif (tiga dari Hokkaido, satu dari Prancis) sehingga menghasilkan sensasi manis dan gurih yang unik. Sementara, ketelitian komposisi puff pastry BAKE menciptakan ketebalan yang pas. Dan saat digigit mousse dan puff pastry menyatu dengan pas di mulut.
 
“Jepang, khususnya wilayah Hokkaido, telah diakui sebagai sentra produsen susu terbaik di dunia. Kekuatan rasa cheese tart BAKE sangat terjaga karena semua bahan dan adonan diproses untuk kemudian diimpor langsung dari Hokkaido. Artinya, konsumen yang mengunjungi gerai manapun, akan mendapatkan pengalaman rasa yang sama, seotentik di Jepang,” ungkap Shuhei Nishio, Representative Director and Group CEO of BAKE Inc.

Bake Cheese Tart yang super menggugah selera/copyright Vemale.com/Anisha SP
 
Dari segi desain gerai, konsep in-store factory kitchen seolah membawa pengunjung untuk semakin kuat merasakan fresh-nya produk BAKE. Nuansa industrial memberikan kesan fresh from the oven - bahwa cheese tart BAKE dipanggang langsung di gerai untuk segera dikemas dan disajikan kepada konsumen.
 
Nah kamu bisa mendapatkan tart keju nikmat ini seharga Rp 29.000, dan Rp 165.000 untuk pembelian setengah lusin. Selama masa promo pembukaan gerai, konsumen berkesempatan mendapatkan cendera mata eksklusif dari BAKE; berlaku untuk 100 orang pembeli pertama dengan jumlah pembelian minimal 6 keping tart keju. Yuk ladies jangan sampai kehabisan.

(vem/asp/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading