Sukses

Beauty

Perubahan Rambut Anne Hathaway Yang Bikin Tampak Awet Muda

Anne Hathaway boleh dibilang sebagai salah satu selebritis yang berani melakukan perubahan gaya rambut. Untungnya, wanita yang satu ini punya paras ayu yang makin kompak saja dengan berbagai gaya rambut. Seperti yang kita tahu, saat ini Anne Hathaway memiliki model rambut pixie yang super pendek.

Nggak banyak lho wanita yang berani memangkas rambut panjang mereka jadi sependek Anne. Tapi, coba perhatikan? Semenjak memotong rambut panjangnya, Anne jadi nampak lebih segar dan muda. Dan semakin banyak wanita yang terinspirasi untuk punya model rambut pendek nan ringkas ala Anne Hathaway.

Sejak tahun 1999 di mana awal karir Anne Hathaway mulai melejit, wanita bermata cantik ini mulai mengalami berbagai perubahan gaya rambut lho. Nah bagi Anda yang saat ini sedang bimbang cara model rambut yang cantik, boleh nih nyontek style rambut ala Anne Hathaway yang bikin kelihatan awet muda.

(vem/gil)

1999-2002

1999

Sebagai pendatang baru yang masih belia, pure style ala Anne Hathaway mungkin belum terlalu mencuri perhatian dunia. Lihat saja gaya rambut ala 90an banget itu. Ia juga masih berdandan sebagaimana remaja pada umumnya. Perhatikan deh alisnya yang masih tebal itu. Masih innocent banget ya?

2002

As time goes by, the princess yang satu ini jadi makin melejit dan populer. Kini, si remaja itu berani menggunakan makeup dan cukup pede tampil dengan rambut gaya pony tail itu. Sejak main di Princess Diaries, Anne Hathaway memang mengalami perubahan penampilan yang signifikan.

2003-2005

2003

Tahun 2003, Anne Hathaway semakin pede dengan makeup tebal. Namun gaya rambutnya belum berubah. Ia masih mempertahankan rambut panjang dengan gaya yang lebih dewasa.

2005

Semakin dewasa, Anne Hathaway mencoba gaya rambut baru dengan sedikit memberi aksen poni cantik di rambutnya. Film The Devil Wears Prada membuatnya makin bersinar dan jadi ikon fashion dan kecantikan yang ingin banyak ditiru orang, Poni yang panjang itu memang membuatnya look so lovely.

2008

nah, tahun 2008, Anne Hathaway mulai berani mencoba memendekkan rambut. Bahkan, wanita ini juga berani membuat penampilan yang lebih classy dan elegan lewat ikal cantik di rambutnya.

Meski ia selalu menggunakan makeup yang bold dengan lipstik merah, namun ia selalu terlihat fabulous. Karena Anne tahu bahwa ia harus menonjolkan area mata dan bibir yang sudah jadi daya tarik wajahnya. Good job, Anne. 

2010

Semakin banyak bermain film membuat gaya rambut Anne makin berubah-ubah dari waktu ke waktu. Terinspirasi dari ikal cantiknya di film Alice in Wonderland, Anne lebih banyak mengguankan rambut yang bergelombang. 

Selain menambah volume, juga membuatnya terlihat elegan. Kulit Anne Hathaway yang cerah juga makin terpancar karena ia memilih warna rambut yang lebih gelap. 

2011

Kalau melihat Anne Hathaway di tahun 2011, kita akan melihat sosok wanita yang penuh percaya diri dan cantik. Sering bermain film dan meraih penghargaan membuatnya tahu bagaimana berpenampilan elegan dengan rambutnya. 

Memanfaatkan gaya rambutnya yang bergelombang, Anne membuat model rambutnya nampak classy ala selebritis senior pendahulunya. 

2012

Nah, ini dia gaya rambut baru Anne Hathaway yang mendapatkan pujian dari banyak orang. Gayanya semakin fresh dan kelihatan muda. Kuncinya adalah pilihan rambut model Pixie dengan poni yang tinggi. 

Rambut pendek yang mirip model rambut pria ini punya potongan super pendek yang memperlihatkan area leher. Poninya juga dipangkas cukup tinggi sehingga memberikan kesan fresh dan modern.

Anda juga bisa menerapkan poni seperti ini pada rambut panjang atau medium bila ingin tampil lebih muda. Aksen ikal bisa memberikan volume dan hasil yang lebih cantik. So, sudah menemukan model rambut idaman yang terinspirasi dari Anne Hathaway? 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading