Sukses

Beauty

Bagaimana Menstruasi 'Memainkan' Penampilan Anda

Vemale.com - Bila ya, Anda boleh menyalahkan, sekaligus berterima kasih pada hormon yang bergejolak dalam tubuh wanita. Fluktuasi hormon ini sangat mempengaruhi keseksian rambut, kulit, bahkan aroma tubuh Anda! Tapi jangan khawatir, karena Cosmo sudah siapkan game plan untuk satu bulan penuh, agar Anda bisa tampil memesona, setiap saat! SAAT PMS Yang terjadi : Tak hanya Anda terus-menerus ‘ngidam’ semua snack berlemak (chips! Cokelat! Keju!), Anda juga mulai melihat munculnya beberapa jerawat. Rambut pun tampak lebih berminyak dari biasanya. Hormon progesteron yang jumlahnya memuncak pada hari keenam sebelum haid, memacu produksi minyak pada wajah dan rambut. ‘Ini adalah alasan kenapa setiap wanita di muka bumi ini mengeluh tentang kompleksi kulit dan rambut berminyak sebelum menstruasi,’ jelas Ranella Hirsch, dermatologist dari Cambridge, Massachucetts. Your get-gorgeous plan
  • Kurangi minyak
  • Anda bisa menggunakan obat jerawat yang juga mampu mengatasi kulit berminyak. Ada baiknya bila produk tersebut memiliki kandungan sulfur yang dapat membunuh bakteri, sekaligus mengurangi kadar minyak pada wajah. Sementara untuk masalah rambut, Anda bisa keramas dengan shampo bebas minyak.
  • Penyamaran masalah
  • Concealer adalah senjata untuk menyamarkan bekas jerawat yang muncul di wajah Anda. Sebelum menggunakan concealer, Anda bisa mengoleskan foundation tipis-tipis (transparant foundation is better) terlebih dahulu, baru setelahnya aplikasikan concealer dengan menggunakan kuas untuk menutup jerawat (atau bekas jerawat) secara merata.
  • Jangan lupa moisturizer
  • Penggunaan moisturizer bebas minyak dapat menanggulangi produksi minyak yang tengah kencang-kencangnya. Bila Anda menggunakan moisturizer biasa, wajah Anda justru akan tampak lebih berminyak, karena moisturizer tersebut tidak mampu mengatasi produksi minyak berlebih (akibat hormon progesteron). Alhasil wajah akan tampak semakin oily.
SAAT HAID Yang terjadi : pada periode ini, minyak di wajah dan rambut sudah mulai berkurang. Ini adalah saat yang tepat untuk mengatasi jerawat yang masih meninggalkan jejak, menimbulkan ‘corak-corak’ mengganggu pada kulit wajah. Your get-gorgeous plan
  • Proses pembersihan
  • Jerawat yang meninggalkan bintik-bintik kecil berwarna merah atau hitam dapat diatasi dengan menggunakan produk pembersih yang mengandung glycolic acid. Kandungan yang terdapat dalam glycolic acid ini dapat mengatasi kerusakan sel, serta menormalkan kembali kulit wajah. Jangan lupa untuk menggunakannya setelah Anda membersihkan wajah, ya.
  • Aroma ekstra
  • Berdasarkan studi dari Charles University, Praha, pria yang mencium ketiak wanita saat tengah berada di siklus ini akan mencium aroma yang tidak sewangi biasanya (oke..). So, ini adalah saat tepat untuk mengeluarkan koleksi parfum dari lemari penyimpanan Anda, dan menyemprotkan ke tubuh parfum beraroma fruity, floral, atau musk agar tubuh Anda selalu terkesan segar dan sensual sepanjang hari.
SAAT OVULASI Yang terjadi : Hel-lo, hot stuff! Menjelang akhir minggu, semua mata akan tertuju pada Anda. Pada masa ovulasi, produksi hormon estrogen memuncak, hal ini menjadikan Anda man magnet sejati! ‘It’s nature’s way of helping women attract a sexual partner,’ kata Dr. Hirsch. Your get-gorgeous plan
  • Simpan parfum Anda
  • Anda akan lelah meladeni pria-pria yang mendekati Anda di minggu ini. Penelitian membuktikan bahwa tanpa disadari, para pria menyukai aroma natural tubuh wanita yang muncul di masa ovulasi. Di samping itu, studi yang dilakukan oleh Newcastle University (yang menyejajarkan foto wanita pada masa ovulasi dan non-ovulasi) menunjukkan bahwa pria lebih tertarik pada wanita yang tengah berada dalam masa ovulasi. Hal ini mungkin disebabkan karena rambut dan kulit wanita lebih terlihat shiny.
  • Tunjukkan tubuh seksi Anda.
  • Waktunya mengenakan dress dengan kerah V yang mengundang atensi! Riset yang diadakan oleh University of Carolina Center for Behavior, Evolution, and Culture menemukan bahwa wanita lebih suka, dan lebih percaya diri untuk mengenakan pakaian yang menunjukkan bagian tubuhnya selama masa subur mereka. Lagipula, ini merupakan saat yang tepat untuk menarik perhatian si dia, bukan?
SETELAH OVULASI Yang terjadi : Anda memasuki saat di mana hormon estrogen dan progesteron tidak lagi berada dalam titik klimaksnya. Sekarang, yang harus Anda lakukan hanyalah mempersiapkan tanda-tanda PMS yang sebentar lagi akan menghampiri Anda. Your get-gorgeous plan
  • Kontrol pola makan
  • Bila Anda merasa kalau baju-baju Anda sedikit menyempit pada masa PMS, Anda bisa mulai mengatur pola makan dan minum Anda di minggu ini. Perbanyak konsumsi buah-buahan, khususnya melon dan ketimun. Perbanyak pula minum air mineral. Supaya tidak bosan, campur dengan lemon. Meminum herbal tea juga disarankan untuk menjaga kondisi tubuh Anda tetap stabil selama periode ini.
  • Perawatan wajah
  • Anda bisa melakukan sesuatu pada wajah Anda untuk mencegah jerawat-jerawat yang bisa muncul saat masa PMS nanti. Rutinlah membersihkan wajah Anda menggunakan pembersih anti jerawat yang kandungannya menjaga keseimbangan kulit wajah Anda. Tip : pilih pembersih yang mengandung benzoyl peroxide atau salicylic acids agar jumlah bakteri pada wajah tidak berlebihan.[initial]
Source: Cosmopolitan Edisi Maret 2011, halaman 104 Tips Untuk Redakan Kram Perut Provided by:
(Cosmo/miw)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

    What's On Fimela
    Loading