Sukses

Beauty

Amankah Melakukan Filler Agar Bibir Seksi dan Penuh?

Bibir tebal nan seksi seperti Kylie Jenner menjadi idaman para wanita. Mereka pun berbondong-bondong melakukan filler agar bibirnya tampak makin seksi. Nah, apakah filler ini aman dilakukan? Apakah tidak ada efek sampingnya pada bibir? Berikut ini adalah ulasannya untukmu Ladies.

Saat akan melakukan filler ada beberapa pertimbangan yang sebaiknya kamu pikirkan dulu Ladies. Pertama pastikan kamu melakukan filler di tempat yang benar-benar sudah terpercaya dan dilengkapi dengan berbagai alat yang steril. Ruangan pun wajib steril untuk mencegah terjadinya infeksi. Pastikan juga dokter atau klinik menggunakan bahan yang aman.

Injeksi filler pada bibir ini bisa bertahan 1-2 tahun lamanya. Bibir yang tebal juga rasanya kaku dan permukaannya terasa keras atau tak lembut.

Salah satu hal yang ditakutkan dari melakukan filler adalah terjadinya penyumbatan pembuluh darah. Adanya penyumbatan pembuluh darah berujung jaringan kulit akan mati. Ini karena tidak adanya aliran darah yang mengalir ke kulit. Ada risiko yang lebih buruk hingga membuat mata buta.

Filler bibir ini bakal aman jika bahan yang digunakan juga aman. Sejauh bahan steril, maka akan aman dan tidak menyebabkan reaksi buruk.

Sumber: Liputan6.com




(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading