Sukses

Beauty

Begini Cara yang Benar untuk Merawat Bleaching Rambut

Memiliki rambut yang diwarnai pasti akan menjadi kebanggaan tersendiri bagimu yang suka mencoba penampilan yang baru. Bagimu mewarnai rambut akan membuatnya tampak beda dan terlihat lebih cantik. Apalagi kalau rambut yang sudah diwarnai masih terlihat halus dan lembut. 

Namun, selama membleaching rambut terlebih dahulu seringkali menjumpai rambut yang kering dan pecah-pecah. Namun, jangan sampai hal itu membuatmu ingin mencucinya dengan shampoo. Sebelum terlambat, ketahui 5 hal ini agar bisa merawat bleaching rambutmu.

1. Tidak mencuci rambut selama seminggu
Setelah mewarnai rambut, hal yang harus penting untuk diingat adalah jangan mencuci rambut dengan shampoo selama seminggu. Jika kamu ingin mencuci rambut, conditioner sudah cukup untuk melembapkannya. Mengecat rambut hanya akan menghilangkan minyak alami pada rambut dan membuatnya menjadi super kering. Maka dai itu agar minyak alami rambut bisa kembali, ada baiknya kamu membiarkan rambut selama seminggu.

2. Hindari menggunakan catokan
Setiap perempuan pastilah menginginkan rambut yang lurus dan halus, tapi semua itu akan susah jika melakukan bleaching rambut. Dengan rambut yang frizzy dan super kering masa kamu tambahkan dengan panas dari catokan? Untuk itu baiknya hindari catok agar rambut bisa tetap sehat dan lembap.

3. Gunakan conditioner yang melembapkan
Ketika mewarnai rambut pastinya rambut akan makin super kering dan dehidrasi, maka dari itu kamu butuh conditioner untuk bisa melembapkan. Setelah keramas, kamu juga bisa memakai conditioner tanpa bilas agar rambut tetap terlihat halus.

4. Masker rambut seminggu sekali
Lakukan perawatan yang rutin untuk rambutmu dengan menggunakan masker deep conditioning. Memang ribet sih, tapi percaya deh setelah maskeran rambutmu akan jadi lebih halus dan lembut.

5. Jangan mengeringkan seluruh rambut
Jika kamu memilih untuk mengeringkan rambut setelah keramas, pastikan rambutmu masih sedikit basah agar tidak kering dan minyak alami rambut tidak menghilang saat dikeringkan. Cukup keringkan rambut sebentar dengan menggunakan sisir untuk menghaluskan rambut secara alami.

Itulah beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk menjaga rambut yang di-bleaching agar tetap sehat dan tidak kering. Apakah kamu tertarik untuk mewarnai rambut?

(vem/mgg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading