Sukses

Beauty

Tips Merawat Kaki dengan Scrub Gula, Wajib Dicoba

Ladies, menjaga kesehatan dan kecantikan kulit kaki sangat penting. Apalagi kamu yang sering melakukan aktivitas di luar ruangan. Cara yang dapat kamu lakukan untuk merawat kaki adalah dengan rutin memakai scrub. Nah, scrub ini dapat kamu beli atau membuatnya sendiri.

Salah satu scrub alami yang dapat kamu coba adalah gula. Tekstur yang kasar pada gula dapat membantu melunturkan sel kulit mati yang membuat kulit kusam dan tidak cantik. Berikut ini adalah beberapa tips scrub gula yang dapat kamu coba.

1. Kopi

Kopi dan gula sangat sesuai untuk membantu menjaga kesehatan kulit kaki. Kandungan antioksidan pada kopi bisa mencerahkan kulit. Oleh karena itu, gula dapat membantu khasiatnya agar lebih efektif membuat warna kulit lebih terang.

Campur gula, kopi dan minyak zaitun aduk hingga menyerupai pasta. Oleskan pada kaki dan pijat secara perlahan. Diamkan sejenak kemudian bilas dengan air bersih. Ulangi seminggu dua kali untuk mendapatkan hasil yang optimal.

2. Minyak Zaitun

Campur minyak zaitun dengan gula, campur menjadi satu. Ambil sedikit campurannya untuk diaplikasikan pada kulit kaki. Pijat secara perlahan. Lakukan ritual ini seminggu sekali untuk mendapatkan hasil yang optimal.

3. Madu dan Lemon

Duo ini memang menjadi favorit dan banyak diminati karena mudah didapat. Aduk 3 sdt madu dengan 2 sendok teh lemon dan gula. Lalu, pakai scrub pada kaki, tubuh dan wajah dengan gerakan memutar. Setelah 10 menit, bilas menggunakan air. Lakukan kebiasaan ini tiga kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang sempurna.

Nah, ladies demikian 3 bahan alami yang dapat kamu padukan dengan gula sebagai scrub alami untuk menjaga kulit kaki. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading