Sukses

Beauty

Kulitmu Sensitif? Hindari Skincare dengan Bahan Ini

Untuk memiliki kulit yang cantik berseri tentu dibutuhkan perawatan yang rutin. Sebelum melakukan perawatan, kamu wajib mengetahui jenis kulit terlebih dahulu. Nah, jika kamu termasuk yang berkulit sensitif, perlu perawatan yang lebih khusus. Skincarenya pun tak boleh sembarangan. Ada beberapa bahan skincare yang harus dihindari kulit sensitif.

Jika kulit memang sangat sensitif, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu. Biasanya dokter akan menyarankan beberapa produk perawatan yang baik untuk kita gunakan. Jika memang kamu ingin menggunakan produk yang dijual bebas di pasaran maka kamu wajib memperhatikan kandyngan di dalamnya. Agar tidak salah dalam membeli produk, berikut beberapa kandungan yang harus kita hindari.

Exfoliant
Untuk jenis kulit sensitif, hindari skincare yang mengandung zat eksfoliasi. Kandungan ini akan membuat kulit wajah menjadi iritasi, dan biasanya tampak kemerahan. Gunakan saja skincare yang mengandung bahan alami, seperti aloe vera yang berfungsi sebagai anti iritasi.

Alkohol
Produk dengan kandungan alkohol akan sangat cepat bereaksi terhadap kulit sensitif. Sebaiknya gunakan produk yang mengandung ekstrak buah-buahan atau bunga seperti rose dan lavender.

Sabun
Pilihlah pembersih wajah yang tidak mengandung sabun (soap free) dan tidak berbau. Semakin lembut tekstur pembersih wajah yang digunakan, akan semakin baik untuk kulit wajah yang sensitif.

Nah Ladies, itu tadi adalah deretan kandungan yang sebaiknya dihindari oleh kulit yang sensitif. Jangan lupa untuk menggunakan sun screen yang mengandung zinc, karena kandungan ini berfungsi untuk mencegah iritasi kulit dari sengatan panas matahari langsung.

Satu lagi tips penting yang bisa dicoba, saat menggunakan air untuk membersihkan wajah, sebaiknya gunakan air yang bersuhu normal. Penggunaan air panas dan dingin tidak dianjurkan untuk jenis kulit, karena reaksi suhu ekstrim dari kedua air tersebut dapat memicu kulit menjadi iritasi dengan cepat.

Sumber: Liputan6.com

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading