Sukses

Beauty

Review: Pertama Kali Mencoba Eyelash Extension

Niat awal saya untuk memiliki bulu mata tebal alias ‘cetar’ sederhana. Karena akhir-akhir ini saya dituntut untuk menghadiri beberapa acara resmi. tak jarang saya juga diminta untuk menjadi pembicara. Tapi pada dasarnya, saya adalah orang yang tidak mahir bermake-up. Jadi setiap datang ke acara, make-upnya biasa-biasa saja. Alhasill penampilan sang MC seringkali jauh lebih oke dari saya si pengisi acara.

Setelah saya mengamati, yang membuat penampilan perempuan paling beda adalah bulu matanya. Tentunya saya tak bisa pakai bulu mata palsu sendiri (ya pakai lipstick saja kadang cemong). Dari situlah timbul niat untuk melakukan ekstensi bulu mata. Hal pertama yang saya lakukan adalah…riset!

Saya sudah banyak mendengar sisi negatif dari ekstensi bulu mata, mulai dari bulu mata rontok, mata perih dan masih banyak hal lainnya. Tapi jawaban dari semua masalah itu adalah kualitas. Yup, semua itu tergantung dari kualitas salon yang menyediakan layanan tersebut. Salon yang berkualitas memiliki terapis yang bersertifikat, dan menggunakan bahan yang aman bagi mata dan kulit. Masalah kerontokan tak bisa dihindari, namon salon yang berkualitas akan memberikan saran untuk aftercare pemasangan bulu mata, sehingga kesehatannya tetap terjaga.

Kania (kiri) Sabrina (kanan)dengan eyelashes extension by PK Beauty Space (foto copyright Vemale.com)

Saya pun kemudian diberi masukan oleh teman-teman saya. Yang satu adalah ibu hamil 7 bulan, yang bercerita bahwa ia melakukan ekstensi bulu mata saat hamil, karena si salon memiliki bahan yang aman untuk digunakan ibu hamil. “Terapisnya juga telaten, jadi sama sekali nggak sakit,” ujar teman saya yang bernama Kania. Teman saya yang lain juga menyarankan salon yang sama. Teman saya ini pernah punya pengalaman buruk saat extensi bulu matanya yang pertama. “Di salon yang pertama, setelah dipasang (bulu matanya) mata terasa perih dan gatal, aku sempet kapok. Tapi nyoba lagi di salon yang baru, dan nggak gatal. Beda banget rasanya,” Ujar teman saya yang bernama Sabrina.

Akhirnya saya memutuskan untuk melihat salon yang mereka sarankan yaitu PK Beauty Space. Awalnya saya riset lewat instagram mereka @pkbeautyspace. Ternyata banyak aktris ternama dan beauty influencer yang sudah menjadi langganan mereka. Akhirnya saya pun datang ke salah satu salon mereka di kawasan Senopati, Jakarta Selatan.

Disambut Staf yang Ramah

Saya disambut para terapi yang ramah. Yang lebih menyenangkan, si empunya salon, Mba Paras Kharisma secara pribadi menyambut saya dan memberikan konsultasi ahlinya. Setelah memilih jenis bulu mata dan model yang dinginkan, proses pemasangan dimulai.

Saya kemudian duduk di sebuah automatic reclining sofa yang sangat nyaman. Ini berbeda dengan salon yang biasanya menggunakan spa bed. Mereka juga menyediakan selimut bulu yang sangat nyaman. Saat proses dimulai, yang saya rasakan seperti bulu mata saya disentuh. Namun tak ada rasa perih atau sakit. Dan kemudian……saya tertidur.

Ayukinan dengan eyelashes extenshion py PK Beauty Space. (foto copyright Vemale.com)

Selama satu jam saya tertidur, lalu terbangun masih dengan mata yang sama. Total waktu pengerjaan adalah dua jam. Dan saat saya membuka mata, kata pertama yang keluar dr mulut saya adalah “WOW!”. Saya merasa pangling dengan diri saya sendiri!

Diberi Saran Aftercare

Bagi pemula seperti saya, saran perawatan setelah proses ekstensi adalah yang utama. Setelah selesai proses pemasangan, Mba Paras, secara pribadi memberikan saran-saran untuk saya. Tak berhenti sampai di situ mba Paras juga kemudian mengirim pesan singkat kepada saya untuk bertanya, apakah ada gangguan yang saya alami. Dia pun memberikan profesional tipsnya yang lain untuk saya.

Aftercare by PK Beauty Space

Bagi saya, pengalaman eyelashes extension pertama saya benar-benar memuaskan. Hasil yang oke, salon yang cozy dan service yang luar biasa adalah kuncinya. Jika Ladies, tertarik untuk mencoba, bisa reservasi lewat instagram di @pkbeautyspace, yaa!

(vem/kee)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading