Sukses

Beauty

Mata Komik Lady Gaga

Vemale.com - Masih ingat penampilan Lady Gaga di Bad Romance? Artis serba bisa ini berhasil menampilkan sesuatu yang unik dengan mata lentik dan besar bak tokoh anime Jepang. Kontan para penggila anime dari seluruh dunia jadi terinspirasi untuk berpenampilan semakin mirip dengan tokoh anime kesayangan mereka. Mata komik Lady Gaga tersebut memang tidak lepas dari campur tangan teknologi animasi komputer, tapi tanpa bantuan perangkat canggih itu Anda juga masih bisa kok bergaya ala gadis komik di dunia nyata. Michelle Plan membocorkan tips dan triknya untuk membuat mata kita secantik para tokoh komik! Bulu mata Jelas dalam make-up ini mata yang ingin ditonjolkan. Siapkan sepasang bulu mata dolly eyes bagian atas, sepasang lagi bulu mata yang agak panjang untuk bagian atas dan sepasang bulu mata tipis natural untuk bagian bawah mata. Empat pasang di bagian atas? Ya, ciri mata anime adalah memiliki bulu mata bagian atas yang tebal. Black Eyeliner Sambung dari ujung dalam mata ke ujung bulu mata palsu, teruskan dengan membuat garis di atas garis bulu mata palsu dan buat ujung yang lentik di sudut luar mata. Kini Anda memiliki garis mata bagian atas yang tegas dan tebal. Eyebrow Bentuk alis Anda dan pertegas garisnya dengan pensil alis. Gunakan warna yang tidak mencolok karena yang ingin Anda tonjolkan adalah bagian mata, bukan alisnya. Kemudian rapikan dengan sikat kecil khusus alis. Sentuhan akhir untuk alis, aplikasikan clear brow gel untuk membuat alis Anda tetap rapi dan nampak tegas tanpa membuatnya tebal. Eyeshadow Gunakan eyeshadow warna ungu gelap tepat di atas lipatan mata saat terbuka, aplikasikan dari tengah kelopak ke arah sudut luar mata untuk membuat kesan mata lebih dalam. Aplikasikan white eyeshadow untuk mengisi bagian antara eyeliner dan eyeshadow ungu tadi, serta gunakan white eyeshadow sebagai highlight di tulang alis dan ujung bagian dalam mata. Warna putih ini akan membuat mata Anda terlihat pop-up. White eyeliner Untuk membuat kesan lebar gunakan pensil eyeliner putih di garis dalam mata bagian bawah. Kemudian gunakan cream eyeliner putih dan lukis garis selebar kurang lebih 2 milimeter untuk membuat mata tampak ekstra lebar. Lukis mengikuti kontur mata Anda. Aplikasikan eyeshadow ungu gelap yang sama di bawah garis buatan tersebut menggunakan kuas tipis bersiku untuk membuatnya tampak alami. Bulu mata bawah Tempelkan bulu mata palsu tepat di bawah garis putih yang Anda buat tadi, posisikan dari tengah mata Anda ke sudut luar mata. Tidak terpikirkan sebelumnya? Ya, di sinilah letak keunikan make-up ini. Memanipulasi mata sehingga tampak lebih besar! Circle Contact Lens Mata Anda tidak tampak proporsional tanpa contact lens ini. Berbeda dari contact lens biasa, circle contact lens membuat mata tampak lebih lebar sehingga sesuai dengan lebar mata yang telah Anda buat tadi. Dengan contact lens ini, lengkap sudah make-up animasi Anda. Selamat bergaya! (vem/miw)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

    What's On Fimela
    Loading