Sukses

Beauty

Rambut Berkilau dan Kuat Berkat Cuka Apel

Tidak ada habis-habisnya berbagai perawatan rambut kami hadirkan. Tentu saja, karena rambut adalah mahkota yang harus dijaga keindahannya. Anda tidak harus memakai bahan-bahan mahal untuk membuat rambut berkilau, anti kusam dan sehat. Penggunaan cuka apel dapat membuat rambut indah bagai hasil perawatan salon.

Cuka apel adalah bahan alami yang memiliki kadar keasaman yang cocok untuk merawat rambut. Tingkat keasaman ini lebih bersahabat dibandingkan shampo. Karena itu, cuka apel sering dipakai untuk mengangkat residu bahan kimia, radikal bebas seperti polusi dan mengangkat kelebihan minyak tanpa membuat rambut kering. Selain itu, cuka apel dapat menyuburkan rambut.

Tertarik mencoba cuka apel sebagai bahan alami untuk merawat rambut? Yuk mulai!

Bahan:

50 ml cuka apel

100 ml air

Cara Aplikasi:

  1. Campur kedua bahan hingga tercampur rata.
  2. Masukkan campuran pada botol yang memiliki tutup kecil agar mudah diaplikasikan pada batang rambut.
  3. Pada rambut kering yang bersih, gunakan campuran cuka apel hingga rata.
  4. Pijat perlahan selama lima menit, lalu diamkan selama 30 menit.
  5. Bilas dengan air bersih.

Perawatan ini dapat Anda lakukan dua minggu sekali. Selamat mencoba!

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading