Sukses

Beauty

Hai Kulit Mulus! Cukup 3 Bahan untuk Angkat Sel-Sel Kulit Mati

Untuk mendapatkan kulit mulus dan cerah, penting untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Jadi bukan hanya kelembaban kulit yang harus dijaga tapi juga sel-sel kulit. Dengan mengangkat sel-sel kulit mati, sirkulasi darah bisa lebih lancar dan pastinya membantu proses regenerasi sel-sel kulit dengan lebih baik lagi.

Ada banyak cara yang bisa kita pilih untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Mulai dari menggunakan produk kecantikan yang biasa dijual di pasaran hingga pergi ke salon. Tapi kalau ingin cara yang lebih mudah dan ramah di kantong, kamu bisa coba cara yang satu ini.

Cara yang satu ini sangat simpel. Cuma butuh tiga bahan saja dan bahan-bahannya mudah sekali ditemukan. Selengkapnya, yuk ikuti langkah-langkahnya berikut ini.

Foto: copyright fashionlady.in


Bahan-Bahan yang Diperlukan
1 kantong teh hijau
2 sdt madu
1/2 sdt baking soda

Langkah-Langkahnya
1. Ambil isian teh hijaunya, campur dengan madu.
2. Tambahkan baking soda, aduk dan larutkan hingga merata.
3. Aplikasikan pasta ini ke seluruh permukaan wajah sambil dipijat perlahan.
4. Diamkan 10 menit, lalu bilas dengan air bersih.


Lakukan perawatan ini seminggu sekali. Selain bisa mengangkat sel-sel kulit mati, ramuan ini diyakini bisa menjaga kesehatan kulit dan meningkatkan kekenyalan kulit.

Hasilnya mungkin tak bisa langsung instan, ya Ladies. Tapi asal bisa dilakukan secara rutin dan konsisten, hasilnya bisa sangat memuaskan. Semoga tips ini bisa bermanfaat dan membuatmu bisa mendapatkan kulit mulus cantik impianmu.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading