Sukses

Parenting

Apa Indikasi Bayi Lapar?

Hai Ladies, bagi para ibu-ibu menyusui pasti mendapat saran dari dokter ataupun bidan untuk segera menyusui buah hati anda ketika mereka lapar. Tetapi, apakah anda tahu kapan bayi anda lapar? Lalu, apa tanda-tanda yang ditunjukkan oleh bayi yang sedang lapar?

Mitos yang beredar luas saat ini adalah bayi yang tiba-tiba menangis tanpa sebab adalah bayi yang sedang kelaparan. Tetapi, tahukah anda bahwa tangisan bayi itu adalah tanda bahwa rasa lapar itu sudah terlalu besar bagi sang bayi? Tangisan bayi itu bisa berarti bahwa anda telah terlambat memberi menyusui buah hati anda.

Berikut adalah keterangan yang disampaikan di kidshealth.org mengenai rasa lapar bayi.

Bayi yang kelaparan biasanya sulit untuk ditenangkan dan akan terus menangis keras. Sebaiknya, anda menyusui bayi anda sebelum ia kelaparan. Agar anda bisa mendeteksi apakah bayi anda sedang lapar dan tidak terlambat menyusui, berikut adalah tanda-tanda bayi yang sedang merasa lapar:

•    Kepala bayi digerakkan berulang-ulang ke arah kiri dan kanan

•    Bayi senantiasa membuka mulut mereka

•    Lidah bayi berulang kali dikeluarkan dari mulut

•    Tangan, genggaman dan jari (terutama jempol tangan) bayi dimasukkan kedalam mulut mereka

•    Bayi menggerak-gerakkan mulutnya seakan-akan sedang menyedot sesuatu

•    Bayi mencoba mengendus-endus payudara ibunya

•    Bayi memberi refleks gerakan menuju ke arah pipinya yang disentuh secara cepat

Ladies, kini anda tahu tanda-tanda bayi anda sedang merasa lapar, tetapi tetap juga perhatikan apakah jika bayi anda sudah merasa kenyang atau bayi anda mungkin muntah. Beberapa tanda bahwa bayi anda sudah kenyang adalah buah hati anda mulai bergerak perlahan-lahan dalam menyusu dan mulai menengok menjauh dari payudara atau botol susu.

Penulis: Yudha Yanuar A.

(vem/sfg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading