Sukses

Beauty

Gaya Hidup Sehat Tanpa Makan Buah dan Sayur? Mungkinkah?

Mengkonsumsi sayuran memang terdengar remeh, dan sangat sering menjadi poin utama dalam saran-saran kesehatan. Namun, tak banyak orang yang bisa menikmati konsumsi sayur dan buah lho, Ladies. Dalam kasus picky eater atau orang yang terlalu memilih-milih makanan, sayuran seringkali dikatakan pahit, begitu pun dengan buah-buahan. Akan tetapi, mungkinkah orang dapat memperoleh nutrisi lengkap dan menjaga kesehatan dengan baik tanpa mengkonsumsi sayuran atau buah apapun? Lantas, bagaimana jika hal tersebut merupakan salah satu hal yang disarankan atau bahkan diharuskan oleh para praktisi kesehatan? Haruskah Ladies menolaknya?

Tidak perlu galau nih, Ladies. Solusinya mudah saja kok. Ladies bisa belajar dari cara vegetarian menikmati makanan penuh sayuran untuk konsumsi sehari-hari mereka. Carilah daftar menu makanan yang cukup direkomendasikan oleh para vegetarian. Ladies bisa mencarinya di internet, majalah atau tabloid kuliner dan banyak sumber lainnya. Kemudian, carilah resep-resep makanan dimana Ladies bisa secara kreatif mengolah berbagai sayuran dan buah dalam berbagai bentuk sajian. Misalnya, jamur tidak harus selalu digoreng, direbus, atau dicampurkan ke dalam olahan makanan tumis dan sejenisnya. Sebagai gantinya, Ladies bisa juga kok membuatnya menjadi seperti rasa daging. Tentu, ada resep khususnya Ladies.

Pentingnya nutrisi sayuran dan buah-buahan bagaimanapun juga tidak bisa diremehkan. Kandungan serat, vitamin, dan berbagai zat lainnya sangat dibutuhkan untuk memenuhi keseimbangan nutrisi memperoleh kesehatan fungsi tubuh. Tidak mau bukan mengalami berbagai gangguan kesehatan hanya karena kekurangan vitamin dari sayuran dan buah?
Oleh karena itu, mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan hukumnya wajib. Jika tak bisa mengkonsumsinya langsung, Ladies bisa mengakalinya dengan menyulapnya menjadi berbagai olahan vegetarian. Terdengar lebih ribet, yah? Tetapi demi kesehatan, alasan tersebut tidak seharusnya menjadi halangan Ladies.

oleh: -Tys-

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading