Sukses

Beauty

Lawan Kanker Payudara Dengan Kunyit

Apakah Anda familier dengan kunyit? Mungkin sebagian dari Anda bahkan sudah sering menggunakan bahan ini dalam masakan sehari-hari. Tanaman akar-akaran yang juga kadang disebut sebagai kunir ini memang memiliki banyak fungsi. Kadang dapat menjadi salah satu bahan obat tradisional, kadang juga digunakan ketika Anda membuat nasi kuning.

Nah, apa Anda tahu kalau kunyit ternyata juga merupakan tanaman pelawan kanker? Menurut penjelasan dalam situs www.healwithfood.org, sudah mulai banyak peneliti dari barat yang meneliti manfaat tanaman ini setelah melihat bahwa kunyit sering sekali digunakan dalam penyembuhan tradisional di negara-negara Asia.

Hasil penelitian yang mereka lakukan, seperti yang tercantum dalam situs yang sama, menunjukkan bahwa kunyit ini ternyata memang memiliki banyak senyawa anti kanker yang mampu membantu melawan banyak jenis kanker, salah satunya adalah kanker payudara.

Lebih jauh lagi dijelaskan, tanaman akar-akaran ini juga mengandung sebuah senyawa yang mampu mengenali sel-sel yang berpotensi tumbuh menjadi sel-sel kanker dari sel-sel lain yang sehat, dan senyawa ini juga mampu mendorong sel-sel berbahaya tersebut untuk melakukan penghancuran diri mereka sendiri (peristiwa ini sering disebut dengan apoptosis).

Tak hanya itu, situs ini juga menuliskan bahwa kunyit juga mampu mencegah pembentukan nitrosamine dan mengurangi produksi aflatoxin dalam tubuh. Bagi Anda yang kurang familier, banyaknya kedua zat tersebut dalam tubuh sering dikaitkan dengan meningkatnya resiko kanker.

So, ladies, karena sepertinya konsumsi kunyit sangat bermanfaat dalam mencegah kanker, mengapa tidak mengkonsumsinya dari sekarang?

Oleh: Alfi Suci D.

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading