Sukses

Lifestyle

Tips Memilih Cincin Kawin Impian

Cincin kawin yang melingkar adalah lambang komitmen Anda yang tidak akan pernah berakhir bersama pasangan. Tentu saja perhiasan ini sangatlah penting dalam pernikahan Anda, mengingat cincin kawin akan selalu dikenakan selamanya.

Terkait: Berapa gram emas untuk cincin kawin

Lakukan Pertimbangan

Saat memilih cincin, ada baiknya jika Anda tak terburu-buru. Kumpulkan pilihan sebanyak-banyaknya untuk mendapat referensi cincin kawin terbaik yang Anda inginkan. Jangan terjebak memilih cincin yang sedang tren semata, karena tren hanya bersifat sementara, dan tidak dengan pernikahan Anda bukan?

Berhitung Waktu

Memilih modelnya saja kadang sudah memakan waktu lama, jangan tambah kesulitan Anda dengan tenggat waktu yang sedikit dalam pembelian cincin kawin. Selain berburu gaun pengantin, terkadang memilih cincin yang Anda inginkan tidaklah mudah. Model dan ukuran yang diinginkan, tidak akan langsung tersedia. Jadwalkan waktu yang cukup untuk Anda memastikan cincin yang Anda pilih dapat dicoba ulang ukurannya setelah pemesanan dan tentunya dilengkapi dengan ukiran nama Anda dan pasangan di balik lingkarannya.

Padu Padan

Kebiasaan menumpuk cincin tunangan dan cincin kawin sudah menjadi menjadi kebiasaan bagi pasangan di luar negri dan kini tengah menjadi tren di Indonesia. Jika Anda ingin menerapkannya, ada baiknya saat memilih cincin kawin disesuaikan dengan cincin pertunangan Anda. Coba ditumpuk di jari Anda apakah keduanya sesuai jika disandingkan dan apakah terasa nyaman ketika dikenakan.

Pilihan Logam

Emas putih atau kuning menjadi logam yang paling umum dipilih oleh pengantin sebagai cincin kawin. Namun hindari pemilihan cincin dengan jumlah karat lebih dari 18 karat karena biasanya mengandung logam yang cukup lunak sehingga mudah berubah bentuk. 18 karat adalah jumlah yang paling pas, mengingat ia memiliki 75% kadar emas dan 25% kadar logam lainnya membuat bentuknya tak mudah berubah. Jika ingin yang lebih kokoh, Anda mungkin bisa mempertimbangkan platinum sebagai logam pilihan. tapi hati- hati ketika mengenakannya sambil melakukan pekerjaan berat atau melakukan pekerjaan yang bersentuhan dengan zat-zat yang mengandung klorin.

Hiasi dengan Berlian

Jika Anda ingin menghiasi cincin kawin dengan berlian yang abadi, jangan lupa untuk mencermati berlian yang Anda pilih. Periksa kejernihan pada berlian. Semakin bagus kejernihannya, semakin banyak cahaya yang dipantulkan dan membuatnya berkilauan. Terdapat skala untuk menentukan kejernihannya. F1 diperuntukan untuk berlian tanpa cela dan cenderung sempurna.

Selamat memilih cincin kawin, Ladies.

(vem/bridestory/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading