Sukses

Beauty

Yuk Membuat Masker Pencerah Kulit dari Ketela Ungu!

Ketela termasuk jenis tanaman yang masih dijadikan makanan pokok terutama oleh masyarakat yang hidup di daerah pedalaman. Menurut informasi yang dilansir dalam laman id.wikipedia.org bahwa ketela dikelompokkan menjadi dua macam, yaitu ketela pohon atau dikenal juga dengan ubi kayu atau singkong, dan ketela rambat atau ubi jalar.

Mungkin belum banyak Ladies yang tahu kalau ketela juga bermanfaat bagi kecantikan kulit, terutama ketela ungu. Menurut yang dilansir dalam laman artikeltentangkesehatanindonesia.blogspot.com bahwa ketela ungu berkhasiat untuk mencerahkan kulit Ladies.

Tidak hanya mencerahkan kulit, ketela ungu juga berkhasiat untuk menghaluskan, hal ini karena ketela ungu mengandung antibakteri, vitamin, betakaroten yang cukup tinggi, serta mineral yang berfungsi untuk melembabkan juga menutrisi kulit, sekaligus membuat kulit Ladies menjadi halus. Semakin pekat warnanya, maka semakin banyak kandungan antioksidannya.

Menurut Anne Kania Dewi yang seorang herbalis kecantikan, konsumsi ketela ungu dapat membantu kulit menjadi cerah, sebab ketela ungu memiliki kandungan vitamin C dan betakaroten yang berfungsi sebagai antioksidan yang dapat membantu memperbaiki sel-sel kulit mati dari dalam.

Selain itu, kandungan zat besi yang ada dalam ketela ungu akan dapat menambah jumlah hemoglobin dan menambah oksigen dalam darah, sehingga dapat membuat kulit tampak segar dan merona.

Masker dari ketela ungu? Ladies penasaran bagaimana membuatnya? Simak baik-baik ya ulasannya.

-Siapkan ketela ungu lalu kupas kulitnya dan cuci hingga bersih

-Kemudian parut ketela ungu tadi hingga halus

-Oleskan secara merata ke permukaan wajah

-Diamkan selama kurang lebih 40 menit hingga kering

-Setelah itu, bilas dengan air hingga bersih

Selamat mencoba Ladies.


Oleh: Zee zee

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading