Sukses

Beauty

Tips Cermat Pilih Eye Shadow Sesuai Kulit Gelap Dari Iman Pulungan

Ladies, bila ingin tampil cantik tentu saja Anda harus cermat dalam memakai dan memilih make up yang tepat untuk kulit Anda. Mengapa demikian? Karena bila Anda tepat memilih dan mengaplikasikannya, tentu saja tak hanya cantik yang Anda dapatkan, tetapi rasa percaya diri Anda akan semakin bertambah.

Masalah yang masih saja dialami oleh kebanyakan wanita adalah pemilihan warna make up yang tepat untuk jenis kulitnya, terutama eye shadow. Dalam memilih eye shadow, untuk memperindah bagian mata adalah pekerjaan yang mudah namun juga sulit. Terkadang para perempuan sukar untuk memilih warna apa yang cocok dengan kulit gelap.

Anda tidak perlu khawatir lagi, karena untuk perempuan berkulit gelap, The Body Shop punya caranya. The Body Shop, menggelar acara di Jakarta Fashion Week bagaimana tips dan trik memakai make up dengan benar. Salah satu make up brand specialist The Body Shop Indonesia, Iman Pulungan akan memberikan tips, agar para perempuan yang memiliki kulit gelap tidak kesulitan dan salah pilih dalam mengaplikasikan warna untuk bagian mata.

Pengaplikasian make up yang senada warna kulit/ Copyright by Vemale.com

Menurutnya, eye shadow yang cocok bagi wanita berkulit gelap adalah yang berwarna hangat serta warna-warna metalik dan soft.

"Eye shadow yang cocok bagi perempuan berkulit gelap adalah yang berwarna hangat seperti bronze dan terracotta. Dan pilihlah warna metalik dan warna soft yang senada dengan kulit," ujar Iman Pulungan saat ditemui pada acara The Body Shop runway to your way makeup demo di Jakarta Fashion Week 2015 Senayan City, Jakarta Senin 3 November 2014 lalu.

Tak hanya itu saja, Iman menjelaskan bahwa sebisa mungkin, saat membuat eye shadow sebaiknya hindari warna - warna yang kelihatan kusam atau gelap. Hal tersebut, lanjut Iman, akan membuat bagian mata terkesan tidak cerah dan terlihat kulit semakin gelap. Sehingga harus dihindari.

Hindari warna kusam untuk kulit gelap/ copyright by Vemale.com

"Hindari warna - warna yang kelihatan kusam. Seperti biru, abu - abu, dan ungu," tutupnya.

Gimana Ladies? Sudah jelas bukan warna apa yang cocok untuk Anda yang memiliki kulit gelap? jadi jangan salah pilih lagi ya.

(vem/yun/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading