Sukses

Beauty

Social Jet Lag: Alasan Kita Tak Bersemangat di Hari Senin

Tahukah Anda bahwa bangun satu atau dua jam lebih siang di akhir pekan bisa mengganggu kualitas tidur Anda, termasuk suasana hati Anda? Ternyata ada istilah khusus untuk itu: social jet lag.

Apa itu social jet lag?

Menurut Shelby Freedman Harris, social jet lag ini sudah dialami oleh banyak orang. Social jet lag bukanlah gangguan tidur, tetapi merupakan sebuah tren di mana orang-orang tidak lagi mengikuti jadwal tidur dan bangun yang sama setiap harinya.


Seperti yang dilansir oleh youbeauty.com, Shelby (YouBeauty Sleep Expert dan direktur dari Behavioral Sleep Medicine di Montefiore Medical Center, New York City) telah menjelaskan bahwa social jet lag ini pada dasarnya sebuah tren. Hal ini juga menjelaskan bahwa ketika kita terbiasa tidur dan bangun pada jam tertentu mulai hari Senin-Jumat, lalu mengubah jam tidur (biasanya memilih untuk tidur lebih lama) pada hari Sabtu dan Minggu, maka jam tidur "biasa" kita akan terganggu. Ritme sirkadian kita pun akan terganggu.

Ritme sirkadian adalah proses biologis yang menunjukkan osilasi endogen dan berulang setiap sekitar 24 jam. Atau dengan kata lain, ritme sirkadian merupakan siklus 24 jam dalam proses fisiologis makhluk hidup.


Apabila Anda tidur lebih larut dan bangun lebih siang pada akhir pekan, efek yang Anda rasakan bisa hampir sama dengan efek tubuh ketika terkena jet lag setelah melakukan perjalanan dari tempat yang memiliki zona waktu yang berbeda.

Harris menambahkan bahwa mengonsumsi makanan dengan jadwal yang berbeda di akhir pekan, melakukan olahraga yang berbeda dari biasanya, sedikit mendapatkan terpaan sinar matahari bisa mengganggu ritme sirkadian ini. Itulah kenapa kita terkadang bisa merasa tak bersemangat atau sangat lelah di hari Senin karena tubuh kita sedang terganggu ritme sirkadiannya dan sedang berupaya keras untuk mengembalikan ritmenya.

Lalu apa solusinya?

Untuk bisa mengatur kembali ritme sirkadian sekaligus mengatasi social jet lag sehingga bisa dengan mudah kembali bersemangat di hari Senin, Anda bisa melakukan beberapa hal ini:
  • Tidur malam dengan jumlah jam yang sama setiap harinya.
  • Tidur siang selama 20 menit tapi jangan melebihi pukul 2 siang.
  • Jangan bangun kesiangan di akhir pekan. Setidaknya jangan tidur kesiangan lebih dari dua jam dari jadwal bangun tidur Anda yang biasanya.
  • Olahraga, setidaknya jalan kaki santai setelah bangun tidur di pagi hari untuk mendapatkan kembali energi tubuh Anda.
  • Dapatkan sinar matahari sebanyak mungkin di pagi hari. Cahaya bisa membuat ritme sirkadian tetap berjalan dengan lancar dan menghilangkan kadar melatonin--hormon yang membuat kita mengantuk dan muncul dalam kegelapan.
  • Jangan mengonsumsi kafein setelah lewat pukul 2 siang agar Anda bisa lebih mudah tidur nyenyak di malam hari.

Satu lagi kunci penting agar bisa selalu bersemangat setiap hari dan tidak gampang lelah adalah tidur dan bangun tidur pada jam yang sama dan konsisten. Dan juga perhatikan kemampuan tubuh serta kebutuhan Anda untuk beraktivitas setiap harinya.







(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading