Sukses

Lifestyle

Fakta Tentang Pedophilia yang Perlu Anda Ketahui

Ladies, pedophilia memang masih menjadi suatu kasus yang tabu untuk dibicarakan di masyarakat. Namun, sudah banyak kasus pedophilia yang terjadi di masyarakat.

Untuk itu lah Anda harus mengetahui tentang beberapa fakta mengenai pedophilia. Berikut adalah beberapa fakta yang dikutip dari Ray Blanchard seorang seksolog yang menjadi narasumber situs WebMD.com. Simak baik-baik untuk menambah pengetahuan Anda ya, Ladies!

Definisi Pedophilia
Seperti yang dikatakan oleh Blanchard, seseorang dikatakan sebagai pedhopile atau pelaku pedophilia jika orang tersebut memiliki ketertarikan seskual kepada mereka yang masih berumur tiga belas tahun ke bawah.

Apakah Seorang Pedophile Sering Melakukan Pelecehan Terhadap Anak?
Menurut Blanchard, tidak semua pedophile melakukan pelecehan seksual terhadap anak. Demikian juga para pelaku pelecehan seksual terhadap anak; mereka tidak bisa langsung dikategorikan sebagai pedophile.

Yang perlu Anda ingat adalah seseorang yang melakukan pelecehan seksual adalah karena perbuatannya dan bukan karena orientasi seksualnya seperti yang dialami oleh para pedophile. Bahkan, menurut Blanchard, banyak juga kok pedophile yang yang bisa menahan diri untuk tidak mendekati anak-anak secara seksual selama hidupnya. Namun, masih belum jelas seberapa umum hal tersebut terjadi.

Bisakah Pedophilia Diobati?
Meskipun banyak para ahli yang mengatakan bahwa orientasi seksual tidak bisa disembuhkan karena bukan merupakan sebuah penyakit, namun, ada banyak perawatan atau terapi yang bisa dijalani oleh para pedophile untuk menahan hasrat mereka.

Nah, itulah beberapa informasi tentang pedophilia, Ladies! Semoga berguna ya!

 

Oleh: Nicko Putra Witjatmoko

(vem/riz)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading