Sukses

Beauty

Tips Mengurangi Resiko Mengidap Kanker Ovarium

Ladies, tahukah bahwa hingga saat ini belum ada cara untuk mencegah kanker ovarium? Yang ada adalah mengurangi resiko mengidap penyakit ini. Berikut adalah ulasannya seperti dilansir oleh macmillian.org.uk.

Faktor resiko yang pertama adalah mengenai anak. Macmillian.org.uk melansir bahwa wanita yang tidak memiliki anak memiliki resiko lebih tinggi mengidap kanker ovarium daripada mereka yang memiliki keturunan. Ngeri ya, Ladies?

Kemudian yang kedua adalah faktor hormonal. Mengalami menstruasi pertama pada umur yang lebih muda dan terlambat mengalami menopause juga meningkatkan resiko seorang wanita mengalami kanker ovarium. Ladies, menggunakan terapi pengangkatan hormon atau (Hormone Replacement Therapy) juga termasuk meningkatkan resiko seorang wanita mengalami kanker ovarium.

Selain itu, faktor kesuburan juga berpengaruh, Ladies. Beberapa studi menunjukkan bahwa ketidaksuburan dapat meningkatkan resiko terkena kanker ovarium. Lebih jauh, macmillian.org.uk menambahkan bahwa memiliki endometriosis juga meningkatkan resiko seorang wanita mengidap kanker ovarium.

Ladies, faktor resiko berikutnya adalah berat badan dan makanan yang dikonsumsi. Wanita yang memiliki kelebihan berat dilansir oleh macmillian.org.uk memiliki resiko lebih tinggi mengidap kanker rahim. Selain itu, konsumsi daging yang berlebih namun rendah pada sayuran dan buah-buahan juga mampu meningkatkan resiko kanker ovarium, Ladies.

Faktor resiko berikutnya adalah faktor keturunan dimana kanker ini diturunkan dari satu anggota keluarga wanita ke anggota keluarga wanita yang lain. Apabila Ladies memiliki sejarah anggota keluarga yang pernah mengidap kanker ovarium dan memiliki faktor resiko di atas, segera periksakan diri ke dokter ya, Ladies.

Oleh: Nastiti Primadyastuti

(vem/tyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading